Rechercher dans ce blog

Sunday, February 27, 2022

Pasar Kue Subuh Saraswati Lesu Sejak Pandemi - Detikcom

Jakarta -

Dulu dikenal sebagai salah satu sentra kue pasar yang murah meriah. Kini Pasar Kue Subuh Saraswati jadi sepi sejak pandemi yang berkepanjangan.

Di daerah Ciledug, orang mungkin sudah tidak asing Pasar Kue Subuh Saraswati. Pasar kue ini sudah ada sejak awal 2000-an. Memang tidak selama Pasar Kue Subuh Blok M hingga Pasar Kue Subuh Senen.

Namun dulu, Pasar Kue Subuh Saraswati ini jadi pusatnya jajanan pasar dan aneka kue enak yang ditawarkan para pedagang.

Tapi sayangnya semenjak pandemi, banyak pedagang kue di Pasar Kue Subuh Saraswati yang gulung tikar karena sepinya pembeli, sampai bahan-bahan kue yang terus melonjak tajam.

Berikut beberapa gambaran Pasar Kue Subuh Saraswati yang terdampak pandemi.

Baca Juga: 5 Pasar Kue Subuh Populer di Depok hingga Pamulang, Mampir Yuk!" selengkapnya

1. Pasar Kue Subuh yang Buka Hingga Sore Hari

Pasar Kue Subuh Saraswati Lesu Sejak PandemiPasar Kue Subuh Saraswati Foto: detikFood

Meski namanya Pasar Kue Subuh, tapi di Pasar Saraswati ini para penjual kue mulai berjualan dari jam 4 pagi sampai jam 4 sore. Karena pasar kue ini menyatu dengan pasar tradisional Saraswati, jadi pengunjungnya selalu ramai meski di sore hari.

Tak sulit menemukan Pasar Kue Subuh di Saraswati, karena letaknya berada di depan pintu masuk, lengkap dengan tulisan Pasar Kue Subuh. Sayangnya hanya ada tiga penjual di hari kerja, dan lima penjual kue di hari libur dan akhir pekan.

Menurut Ibu Hera, selaku salah satu penjual kue di Pasar Saraswati. Banyak penjual yang gulung tikar semenjak pandemi.

"Dulu ini yang berjualan ramai, dari ujung sampai ujung isinya pedagang kue semua. Tapi sejak pandemi, banyak yang tidak jualan lagi. Sampai tersisa hanya tiga penjual di sini, termasuk saya. Kalau di akhir pekan, biasanya ada lima penjual kue yang jualan," jelas Ibu Hera kepada detikFood (27/02).

2. Kue Pasar Murah Meriah

Pasar Kue Subuh Saraswati Lesu Sejak PandemiPasar Kue Subuh Saraswati Lesu Sejak Pandemi Foto: detikFood

Ibu Hera merupakan salah satu pedagang kue yang setiap hari berjualan di Pasar Kue Subuh Saraswati. Ia berjualan mulai dari jam 4 subuh sampai jam 4 sore, dibantu oleh anaknya.

"Kalau saya di sini sehari bisa bawa sekitar 20-30 jenis kue. Lebih banyak jualnya itu kue basah dan kue manis ya. Ini kebanyakan kue manisnya saya buat sendiri, jadi lebih hemat dan masih bisa dapat untung, meski saya jual di harga Rp 1.500 an,"

Ada pun kue yang dijualnya seperti dadar gulung, kue cincin, lapis legit, rainbow gulung, nagasari, kue bugis, kue lapis, kue sus, sosis solo, lemper, pastel, risoles, lontong dan masih banyak lagi.

Simak Video "Berburu Jajanan Pasar Murah Meriah di Ciledug"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Pasar Kue Subuh Saraswati Lesu Sejak Pandemi - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...