Rechercher dans ce blog

Saturday, April 3, 2021

Jelang Ramadan, Permintaan Kue Kering Masih Sepi - ayobandung.com

UJUNG BERUNG, AYOBANDUNG.COM -- Pesanan kue kering menjelang bulan suci Ramadan di pasar Ujung Berung belum mengalami kenaikan pembeli.

Lina Nurlina, pedagang kue kering di depan Pasar Ujung Berung mengaku penjualan dagangannya masih seperti hari biasa. Padahal omzet dagangannya sejak pandemi merosot tajam.

“Belum banyak (pesanan). Seperti hari biasa aja, kalau sebelum Corona itu banyak permintaan, baik itu yang arisan atau mau Ramadan. Sekarang berkurang, berasa kayak bukan menjelang puasa,” ujarnya, Sabtu (3/4/2021).

Sebagai perbandingan, sebelum pandemi, omzet setiap hari yang ia dapat bisa mencapai Rp1.000.000. Beda dengan sekarang yang hanya meraup Rp300.000 sampai Rp500.000 per harinya.

Ia menuturkan, tidak ada inovasi untuk menutupi penjualan yang menurun. Justru persediaan kue ia kurangi separuh lebih. “Biasanya tuh kurma beli 100 dus (dari agen), sekarang baru beli 20 dus,” ucapnya.

Kue kering yang sering dipesan menjelang Ramadan, lanjutnya, yakni kue astor. Adapun kisaran harga kue yang ia jual mulai dari Rp25.000 hingga Rp45.000.

Walau alami penurunan, ia mengaku masih belum mencoba lapak berbasis daring dan memilih untuk bertahan apa adanya.

Tak ketinggalan informasi, Lina juga mendengar berita bahwa mudik 2021 dilarang. Hal ini membuatnya resah, pasalnya kue kering yang ia jual saat Ramadan kebanyakan laku terjual ketika musim mudik datang.

“Duh itu mengkhawatirkan, biasanya kan yang laku tuh dodol dan wajik untuk mudik. Sekarang mungkin apa adanya aja buat di rumah masing-masing. Saya kepikiran,” resahnya.

Oleh karenanya ia berharap bulan suci Ramadan dapat memberinya berkah agar masih bisa terus mempertahankan dagangannya di tengah pandemi.

Let's block ads! (Why?)


Jelang Ramadan, Permintaan Kue Kering Masih Sepi - ayobandung.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...