Suara.com - Aneka kue dengan citarasa manisnya yang khas selalu memiliki penikmatnya sendiri.
Oleh sebab itu, meski restoran Wajik yang berada di Hotel Lumunir Kota dikenal dengan menu Nusantara yang beragam, mereka menambah sajian lewat menu pastry.
Bukan hanya masakan Nusantara yang memiliki pelanggan setia di restoran Wajik, olahan pastry yang sebelumnya hanya disajikan sebagai mencuci mulut, kini dibuat outlet khusus yang diberi nama Wajik Patisserie.
"Kami yakin bahwa Wajik Patisserie akan diterima dengan baik oleh masyarakat. Sebelum adanya outlet ini, pesanan untuk whole cake cukup banyak, apalagi di akhir tahun 2020 pesanan kami membludak," kata General Manager Luminor Hotel Kota Soesijanto saat peluncuran outlet Wajik Patisserie, Rabu (7/4/2021).
Baca Juga: Unik, Wanita Ini Dapat Pesanan Kue Ultah dengan Gambar Saham Gorengan
Demi memanjakan pelanggan akan disediakan tempat khusus untuk menikmati menu Wajik Patisserie. Area pintu masuk Wajik Restaurant akan disulap menjadi VIP sport dengan konsep yang santai dengan dibatasi pagar tanaman.
Bersebelahan dengan jendela kaca yang lebar, menghadap ke jalan raya untuk membuat pengunjung betah duduk lebih lama sambil menikmati berbagai aneka kue khas Wajik Restaurant.
"Kami menggarap dengan serius outlet ini karena dia harus bisa berdiri sendiri bukan hanya pelengkap resto. Oleh sebab itu kita update selalu produk yang sesuai selera pasar agar kualitas rasa dan tampilan bisa bersaing dengan brand terkenal lainnya," tuturnya.
Meski baru diresmikan outlet Wajik Patisserie telah menyediakan puluhan jenis makanan yang dapat dipesan maksimal H-1. Bahkan, Soesijanto membocorkan bahwa dalam waktu dekat akan ada tambahan menu berupa beragam pilihan ice cream.
Sedangkan menu yang sudah tersedia saat ini terdapat sebelas jenis slice cake yang ditawarkan dengan harga Rp 30 ribu hingga Rp 35 ribu. Juga sepuluh jenis bakery yang tersedia dengan harga Rp 15 ribu untuk seluruh varian dan Whole cake sebagai produk terlaris dengan 14 jenis varian.
Baca Juga: Peluang Bisnis Menggiurkan di Bulan Suci Ramadan
"Strawbery Cheesecake merupakan varian terlarisnya. Whole cake ini dijual dari harga Rp 250 ribu hingga Rp 300 ribu," kata Soesijanto.
Sajikan Kue Lezat, Wajik Restaurant Buka Outlet Baru Khusus Pastry - Suara.com
Read More
No comments:
Post a Comment