KOMPAS.com - Kue mata roda terbuat dari singkong. Parutan singkong dicampur dengan beberapa bahan lain, kemudian ditambahkan pisang utuh dan digulung.
Salah satu jajanan pasar ini biasanya dibuat dengan banyak warna agar lebih menarik. Tidak lupa taburan kelapa parut di atasnya.
Kamu bisa coba bikin kue basah pandan ini di rumah. Simak resep kue mata roda dari buku "21 Resep Kue Tradisional Kukus" (2020) oleh Redaksi Sajisedap terbitan Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga: Resep Getuk Goreng, Camilan Manis dari Singkong untuk Minum Kopi
Bahan:
- 1250 gr singkong parut
- 250 gr gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 4 tetes pasta pandan
- 4 buah pisang tanduk
- Daun pisang untuk membungkus
Bahan taburan:
- 150 gr kelapa parut kasar
- 1/4 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
Baca juga: Resep Getuk Keju, Takjil dari Singkong yang Mudah Dibuat
Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
1. Taburan: Aduk rata bahan taburan. Kukus selama 15 menit.
2. Aduk rata semua bahan.
3. Ambil plastik tahan panas. Beri lembaran daun pisang di atasnya. Beri adonan. Letakkan 1 buah pisang tanduk. Bungkus. Ikat.
4. Kukus di atas api sedang selama 40 menit sampai matang. Sajikan bahan taburan.
Baca juga: Cara Kupas Kulit Singkong dengan Mudah dan Cepat
Buku "21 Resep Kue Tradisional Kukus" (2020) oleh Redaksi Sajisedap terbitan Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.
Resep Kue Mata Roda Singkong, Isinya Pisang Tanduk - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
No comments:
Post a Comment