Bicara soal kue yang biasa disajikan sebagai camilan, kue sus tentu sudah populer di kalangan masyarakat. Kue itu terkenal dengan bentuknya yang berongga dan berisikan krim lembut di dalamnya.
Sebagai kudapan yang tak terlalu berat, kue sus seringkali disajikan sebagai sajian bagi para tamu yang tengah berkunjung ke rumah, seperti halnya saat momen hari raya hingga acara pertemuan yang melibatkan banyak orang.
Seiring berjalannya waktu, kue sus mulai banyak dimodifikasi dari segi penyajiannya. Di Jogja misalnya, seorang pebisnis kuliner bernama Zaky Akbar Perdana berinovasi dengan menjual kue sus kekinian yang diberi nama Soes For You. Bukan sembarang kue sus biasa, Soes For You disajikan dengan krim premium dengan beragam varian rasa yang lezat.
Bisnis kuliner yang pertama kali didirikan pada Juni 2020 itu menawarkan dua jenis kue sus yakni Basic Soes dan Premium Soes. Adapun rasa yang tersedia yakni original, cokelat, vanilla, cookies & cream, matcha, double choco, taro, dan milo. Semua kue sus itu dijual dengan harga berkisar Rp4.500 hingga 6.500 per buah.
Pengalaman mengelola bisnis catering keluarga menjadi bekal bagi Zaky untuk mendirikan Soes For You. Terlebih, pada saat itu, pandemi COVID-19 sangat berdampak bagi bisnis kuliner. Dari kondisi itu, ia memikirkan bagaimana agar pengalaman mengelola catering itu menghasilkan lini penghasilan baru.
"Setelah berdiskusi dengan keluarga, tercetuslah ide bikin kue sus kekinian ini. Langsung kucoba trial bikin varian rasanya, dan pada bilang enak dan suka. Akhirnya kucoba beranikan diri buat jualan, meskipun awalnya hanya pre order," tutur Zaky kepada Pingpoint.co.id (31/5/2021).
Meningkatnya pemesanan dan respons positif yang diterima dari konsumen membuatnya memutuskan untuk melebarkan sayap bisnis dengan membuat sistem ready stock setiap hari. Gayung bersambut, dengan membuka toko fisik, penjualan Soes For You akhirnya mengalami peningkatan. "Lama-lama orang bosan pre order terus, masa iya pengen susnya sekarang tapi harus nunggu sehari dulu. Iseng coba bikin ready stock sedikit-sedikit, Alhamdulilah pada mau," terang Zaky.
"Akhirnya bikin kontainer di depan kosan buat tempat jualan yang lebih proper, ya walaupun toko kecil-kecilan tapi tujuannya biar orang yang mau beli nggak bingung nyari lokasinya," tambahnya.
Beralamatkan di Jalan Jembatan Merah 1 Nomor 111, Soropadan, Condongcatur, Depok, Sleman, kini Soes For You dapat menjual 100 hingga 200 pcs kue sus dalam sehari. Saat ini, Zaky mengungkapkan tren penjualan cukup labil mengingat minat konsumen yang naik turun. "Tren penjualan kadang naik kadang turun juga. Seperti kemarin menjelang Lebaran lagi naik-naiknya, banyak orang yang pesan sebagai hampers," terangnya.
Andalkan Media Sosial
Selama ini, Zaky lebih banyak mengandalkan strategi promosi melalui media sosial dalam rangka meningkatkan penjualan. Tak jarang, ia bekerjasama dengan food blogger lokal untuk mengenalkan produknya lebih luas. Strategi pengemasan yang dibuat menarik juga menjadi kekuatan promosi Soes For You.
Selain itu, Soes For You telah melakukan inovasi dengan menjual produk tambahan berupa kue sus kering yang telah dikemas dengan kemasan 125 gram, 200 gram, dan 400 gram. Harga kue sus kering tersebut berkisar Rp12.000 hingga Rp37.000. Inovasi lainnya, Soes For You juga melayani pemesanan paket hampers yang cocok digunakan saat momen tertentu, seperti hari raya hingga acara pesta.
Ke depan, Zaky mengaku tengah menyiapkan sejumlah inovasi mulai dari pembuatan varian rasa baru hingga toko yang lebih luas dan nyaman.
"Inovasi paling dekat kita sedang menyiapkan varian rasa baru, selain itu kita juga pengen punya toko baru yang nyaman buat nongkrong," tutup Zaky.
Selain dapat dibeli secara offline, Soes For You juga melayani pembelian secara online melalui aplikasi pemesanan makanan. Kalau Pointers masih penasaran, informasi lengkap mengenai Soes For You dapat dibuka melalui media sosial mereka di Instagram dengan username @soesforyou.
Soes For You, Inovasi Kue Sus Kekinian Asal Jogja - PingPoint Indonesia
Read More
No comments:
Post a Comment