Rechercher dans ce blog

Monday, July 5, 2021

Berkat Kue Tar, Pria Ini Selamat dari Terkaman Macan Tutul - Suara.com

Suara.com - Kakak beradik asal Madhya Pradesh, Firoz Mansuri dan Sabir selamat dari maut setelah melempar kue tar yang seharusnya mereka beli untuk pesta ulang tahun.

Menyadur India Times Senin (05/07), Firoz Mansuri dan Sabir pergi ke kota Nepanagar, sekitar 320 km dari Bhopal pada Senin malam dan kembali ke rumah ke desa Goradia dengan tangan kosong.

Mereka bercerita, ketika sedang melaju dengan sepeda motor, seekor macan tutul melompat keluar dari ladang tebu dan mulai mengejar mereka.

Saat melihat macan tutul, mereka mempercepat laju sepeda motor tapi macan tutul juga menambah kecepatan larinya dan mulai mencakar sepeda motor, meninggalkan goresan besar.

Baca Juga: Anjing Ini Selamat Setelah Terkurung 7 Jam dengan Macan Tutul

Saudara laki-laki itu mengatakan kepada Times of India ketika macan tutul merobek kotak kue dengan cakarnya, Sabir melempar kue itu ke macan tutul, menghancurkannya di wajahnya.

Ilustrasi kue tart hancur (Envato elements by twenty20photos)
Ilustrasi kue tar. (Envato elements by twenty20photos)

Saat terkena krim dan kue, macan tutul segera berlari kembali ke ladang tebu. “Macan tutul telah mengikuti kami sejauh lebih dari 500 meter. Kami nyaris lolos dari kematian."

Meskipun departemen kehutanan tidak yakin dengan keterlibatan macan tutul dalam insiden itu, mereka menemukan tanda-tanda macan tutul di tempat kejadian.

Kejadian serupa terjadi beberapa minggu yang lalu ketika sekelompok pengunjung safari di Kenya menyelamatkan diri karena seekor kuda nil mengejar speedboat mereka melalui Danau Victoria.

Salah satu pengunjung bernama Dicken Muchena yang menjadi saksi mata kejadian mengerikan itu sempat merekam kejar-kejaran yang kemudian menjadi viral.

Baca Juga: Populasi Macan Tutul Jawa di Taman Nasional Meru Betiri Bertambah

Adblock test (Why?)


Berkat Kue Tar, Pria Ini Selamat dari Terkaman Macan Tutul - Suara.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...