Rechercher dans ce blog

Tuesday, August 24, 2021

2 Cara Membuat Kue Cucur Manado agar Bentuk Renda Sempurna - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Cucur merupakan kue tradisional khas Manado yang sudah banyak dikenal orang.

Kue ini berbahan dasar gula merah, tepung, dan daun pandan. Kue ini identik dengan renda di pinggirannya.

Rasa cucur manado perpaduan manis dan gurih. Tekstur cucur manado renyah karena berasal dari bagian pinggiran cucur atau renda cucur.

Dalam memasak cucur manado ini harus memerhatikan beberapa hal agar tidak bantat dan bagian renda terbentuk sempurna.

Baca juga:

1. Takaran gula harus tepat

Penggunaan gula dalam membuat cucur harus diperhatikan. Hal ini agar cucur tidak menjadi bantat ketika matang.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Selain itu, apabila gula yang digunakan terlalu banyak, maka renda pada cucur tidak akan terbentuk sempurna.

Jika menggunakan satu tepung beras, komposisi gula pada cucur manado umumnya setengah batok gula merah dan dicampur dengan air sebanyak 2 gelas berukuran kecil.

2. Goreng cucur dengan minyak sedikit

ilustrasi kue cucur yang sedang ditiriskan. SHUTTERSTOCK/Wisnu Tri Prabowo ilustrasi kue cucur yang sedang ditiriskan.

Saat proses menggoreng cucur, minyak yang akan digunakan juga harus diperhatikan. Penggunaan minyak untuk menggoreng cucur manado tidak banyak.

Cucur manado digoreng dengan sedikit minyak. Kisaran minyak yang dimasukkan ke penggorengan yaitu sebanyak kurang lebih ukuran 2 jari dalam gelas kecil.

Apabila minyak yang diberikan terlalu banyak, cucur akan menjadi bergelembung pada bagian tengah atau menjadi bengkak.

Baca juga:

 

Adblock test (Why?)


2 Cara Membuat Kue Cucur Manado agar Bentuk Renda Sempurna - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...