Fimela.com, Jakarta Ragam kue tradisional di tiap daerah yang ada di Indonesia sangat bervariasi. Di Palembang saja misalnya, ada banyak kue tradisional yang enak untuk dicoba. Bahkan tak sedikit jenis kue yang pas untuk dijadikan teman minum teh hangat.
Berikut ini lima resep kue tradisional khas Palembang yang bisa dicoba dan dibuat sendiri di rumah. Kita bisa menikmatinya sebagai camilan atau teman minum teh hangat sambil bersantai. Selengkapnya, langsung saja simak kompilasi resepnya di bawah ini.
1. Resep Kue 8 Jam
Bahan:
- 15 butir telur ayam
- 300 ml susu kental manis
- 300 gram gula pasir
- 75 gram margarin, lelehkan
- 7 gram agar-agar bening
Cara membuat:
- Kocok telur dengan gula sampai gula larut.
- Masukkan susu kental manis.
- Tambahkan agar-agar, aduk rata.
- Masukkan margarin yang telah dicairkan ke dalam adonan.
- Siapkan loyang, olesi dengan margarin. Tuang adonan ke dalam loyang. Tutup loyang dengan plastik.
- Kukus selama delapan jam dengan api kecil sampai matang.
- Setelah delapan jam, angkat, potong-potong dan sajikan.
2. Resep Kue Bolu Suri khas Palembang
Bahan adonan A:
- 200 ml air hangat
- 130 gr tepung terigu protein sedang
- 3 sdt ragi instan
Bahan adonan B:
- 200 gr gula pasir
- 6 butir telur
- 5 sdm kental manis
- 5 sdm margarin, lelehkan
- 1/2 sdt vanili bubuk
Cara Membuat
- Campurkan ragi instan dengan air hangat, aduk rata. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit hingga tidak ada yang bergerindil. Tutup wadah dan diamkan selama 30 menit hingga adonan mengembang.
- Kocok telur, gula dan vanili hingga tercampur rata dan gula larut. Masukkan adonan A ke dalam adonan B, aduk rata. Masukkan kental manis dan margarin cair, aduk rata lagi.
- Tutup dan diamkan adonan selama 1,5 jam hingga berbusa. Tutup menggunakan kain.
- Panaskan oven dengan suhu 180° Celsius selama 10 menit, jika tidak punya oven bisa menggunakan kukusan.
- Siapkan loyang, olesi dengan margarin tipis saja dan taburi dengan tepung terigu.
- Tuang adonan bolu ke dalam loyang, ratakan dan panggang selama 40 menit dengan api bawah, lanjutkan memanggang 15 menit dengan api atas.
- Lakukan tes tusuk, jika sudah tidak ada adonan basah yang menempel, tanda bolu sudah matang. Keluarkan bolu sisir dari oven, biarkan dingin.
3. Resep Martabak Kentang khas Palembang
Bahan kulit:
- 300 gram tepung terigu
- 650 ml air
- 2 sdm tepung tapioka
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sdm susu bubuk
- 1 butir telur
- 2 sdm minyak sayur
- 1/2 sdt garam
Bahan isian:
- 500 gr kentang
- 150 gr dada ayam
- 2 batang daun bawang
- 2 batang seledri
- 1 butir bawang bombay
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdt kaldu ayam
Cara Membuat
- Campur semua bahan kulit sampai rata dan tidak ada yang menggumpal. Uleni hingga kalis. Bagi-bagi menjadi bulatan-bulatan kecil. Rendam minyak, diamkan selama 1 jam.
- Sambil menunggu, rebus kentang hingga matang, kupas dan potong dadu. Sisihkan.
- Rebus ayam lalu suwir. Cincang bawang bombay, daun bawang dan seledri. Campurkan semua bahan isian.
- Ambil satu kulit, pipihkan rentangkan dan isi secukupnya. Bungkus kotak, lakukan hingga habis.
- Panaskan minyak, goreng hingga matang kecokelatan dan renyah. Angkat dan tiriskan.
4. Resep Kue Engkak Ketan khas Sumatera Selatan
Bahan:
- 12 butir telur ayam, suhu ruangan
- 1,5 liter santan
- 670 gr tepung ketan
- 600 gr gula pasir
- 200 ml kental manis
- 3 sdm margarin, cairkan
- 5 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun pandan
- 1 sdt vanili essence
Cara Membuat
- Tuang santan ke dalam panci, masukkan daun pandan dan daun jeruk agar aromanya wangi. Masak hingga mendidih sambil terus diaduk hingga santan keluar minyak. Biarkan hingga dingin.
- Kocok telur dengan gula pasir dan vanili hingga gula larut menggunakan whisk.
- Tuang kental manis ke dalam telur sambil terus diaduk hingga merata.
- Tuang margarin cair ke dalam adonan telur, aduk rata lagi.
- Jika santan sudah benar-benar dingin, tuang ke dalam adonan telur, aduk rata. Masukkan tepung ketan sedikit demi sedikit sambil diaduk terus hingga tercampur rata.
- Panaskan oven. Siapkan loyang. Oles tipis dengan margarin dan beri alas kertas roti.
- Saring adonan ke dalam wadah lainnya agar adonan tidak ada yang bergerindil. Tuang 2-3 sendok sayur ke dalam loyang. Panggang menggunakan api atas dan bawah selama 15-20 menit 200 derajat Celcius.
- Keluarkan loyang, tusuk-tusuk agar gelembungnya keluar. Tekan lapisan pertama yang sudah matang kecokelatan bagian permukaannya. Tuang lagi adonan 2-3 sendok sayur lagi. Panggang lagi selama 15 menit. Jika belum sampai kecokelatan, panggang agak lama lagi.
- Lakukan berulang seperti lapisan pertama hingga adonan habis. Panggang hingga matang kecokelatan. Keluarkan dari oven dan biarkan dingin sebelum dikeluarkan dari loyang.
5. Resep Bolu Kojo Kukus khas Palembang
Bahan:
- 200 gr tepung terigu protein sedang
- 300 ml santan cair (bisa menggunakan santan instan)
- 200 ml air pandan suji, blender 7 lembar daun dan saring airnya
- 100 gr gula pasir (sesuai selera)
- 2 butir telur ayam
- 2 sdm margarin, cairkan
- 2 sdm kental manis
Cara Membuat
- Masak santan hingga hangat, aduk terus agar tidak pecah. Dinginkan.
- Kocok telur dan gula hingga gula larut dan telur lumayan berbusa. Tuang santan dan margarin cair ke dalam adonan telur, aduk rata.
- Tuang air blender pandan dan kental manis, aduk rata. Terakhir masukkan tepung terigu, aduk rata.
- Panaskan kukusan, siapkan loyang. Saring saat menuang adonan ke dalam loyang agar tidak ada adonan yang bergerindil.
- Kukus adonan hingga matang atau kurang lebih selama 35-40 menit. Dinginkan.
Selamat mencoba!
#ElevateWomen
5 Resep Kue Tradisional khas Palembang yang Cocok untuk Teman Minum Teh - Fimela.com
Read More
No comments:
Post a Comment