Rechercher dans ce blog

Wednesday, December 8, 2021

Resep Kue Semprit Kacang, Kue Kering Natal Gurih dan Manis - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Hari Natal kian dekat, kamu bisa mencicil membuat kue kering yang awet disimpan seperti kue semprit. 

Namun, semprit satu ini terbilang berbeda karena dikreasikan dengan kacang. Tekstur kue semprit jadi lebih garing dan rasanya lebih gurih. 

Kamu juga bisa mengambil peluang jualan kue kering Natal dengan resep dari Sajian Sedap berikut ini. 

Baca juga:

Bahan: 

  • 150 gram margarin
  • 1/4 sendok teh garam
  • 100 gram gula tepung
  • 30 gram selai kacang halus
  • 20 gram kuning telur
  • 200 gram tepung terigu protein rendah
  • 25 gram maizena
  • 25 gram susu bubuk
  • 1/2 sendok teh baking powder

Bahan hiasan: 

  • 10 gram choco chips putih atau cokelat

Baca juga:

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Cara membuat kue semprit kacang: 

1. Aduk margarin, garam, gula tepung , dan pasta vanilla dengan mikser selama dua menit sampai lembut. Masukkan kuning telur, kocok rata. 

2. Sambil diayak, masukkan tepung terigu, maizena, susu bubuk, dan baking powder. Aduk rata dengan spatula atau mikser kecepatan paling rendah.  

3. Masukkan adonan ke kantung segitiga dengan spuit bunga. Olesi loyang dengan margarin. 

4. Semprotkan adonan berbentuk bunga dan beri satu keping choco chips di bagian tengah kue. 

5. Panaskan oven dengan suhu 140 derajat Celcius selama 10 menit.  Masukkan loyang adonan, panggang kue selama 35 menit. 

Baca juga: 15 Resep Kue Kering Goreng, Bikin Camilan Lebaran Mudah Tanpa Oven

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Kue Semprit Kacang, Kue Kering Natal Gurih dan Manis - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...