Rechercher dans ce blog

Tuesday, July 12, 2022

Wanita Buat Kue Pernikahan Sendiri dari Tepung Instan Murah & Dikritik Pelit, Ternyata Ini Alasannya - Tribun Newsmaker

TRIBUNNEWSMAKER.COM - Seorang wanita membuat kue pernikahannya sendiri dari tepung instan murah beli dari supermarket, ternyata ini alasannya.

Postingan TikTok wanita bernama Laura Saxe dengan nama akun @darlinggoose menjadi viral karena membuat kue pernikahan sendiri.

Di Amerika, calon pengantin jarang membuat kue pernikahan sendirian.

Kue pernikahan cenderung sulit dibuat dan akan menghabiskan banyak waktu.

Sehingga bisnis kue pernikahan pun cukup menjamur dan harganya bisa mencapai puluhan juta untuk kue pernikahan.

Laura Saxe pun memilih untuk membuat sendiri kue perinkahannya.

Namun dirinya memilih jalan yang cepat yaitu menggunakan tepung instan yang harganya murah.

Baca juga: DIKIRA Pernikahan Bocah, Tinggi Pengantin 91 & 86 Cm, Sang Ayah Ungkap Kisah di Baliknya: Susah Cari

Baca juga: Baru Sehari Nikah, Wanita Ingin Ceraikan Suami Gegara Kue Pernikahan, Kesal Tak Tepati Janji Ini

Wanita dinyinyiri karena buat kue pernikaan sendiri dari tepung instan murah
Wanita dinyinyiri karena buat kue pernikaan sendiri dari tepung instan murah (TikTok @darlinggoose dan Freepik)

Laura menggunakan tepung merek Betty Crokckers super moist white.

Dirinya membuat enam buah kue berbentuk lingkaran.

Setelah jadi, kue-kue tersebut dilapisi plastik dan disimpan di kulkas.

Keesokan harinya, ia menyusun kue-kue tersebut menjadi satu.

Ia juga menghias kue tersebut dengan whipped cream dan sprinkle warna-warni.

Terakhir, Laura menancapkan hiasan bertuliskan 'The Saxes' atau nama keluarganya.

Dibantu calon suami dan juga camer, kue tersebut akhirnya jadi pada sekitar pukul 1 malam.

Adblock test (Why?)


Wanita Buat Kue Pernikahan Sendiri dari Tepung Instan Murah & Dikritik Pelit, Ternyata Ini Alasannya - Tribun Newsmaker
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...