Rechercher dans ce blog

Friday, March 31, 2023

Resep Kue Semprit Mawar, Kue Lebaran untuk Jualan Modal Kecil - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Hanya dengan tiga langkah pembuatan sederhana, kamu bisa menyajikan stoples kue kering klasik semprit mawar.

Perhatikan tekstur adonan semprit sebelum mencetaknya. Adonan kue harus kalis dan tidak keras saat ditekan dengan spuit.

Semprit mawar ini bisa dijadikan ide jualan kue kering Lebaran yang praktis dan banyak disukai.

Simak resep kue semprit mawar dari buku "100 Resep Kue Kering Klasik" (2013) oleh Dapur Anissa terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut ini.

Baca juga:

Resep semprit mawar

Bahan:

  • 180 gr terigu
  • 75 gr tepung maizena
  • 150 gr mentega
  • 120 gr gula halus
  • 3 butir kuning telur
  • 1/2 sdt vanili bubuk

Cara membuat semprit mawar

1. Kocok mentega dan gula sampai putih. Masukkan telur dan vanili. Tambahkan terigu dan tepung maizena, aduk rata.

2. Masukkan adonan ke kantong spuit berbentuk mawar. Arahkan spuit ke loyang yang telah diolesi mentega, cetak kue satu per satu.

3. Panggang di oven yang sudah dipanaskan. Biarkan matang, kering, dan berwarna kuning kecoklatan.

Baca juga:

Buku "100 Resep Kue Kering Klasik" (2013) oleh Dapur Anissa terbitan Gramedia Pustaka Utama tersedia online di Gramedia.com.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Kue Semprit Mawar, Kue Lebaran untuk Jualan Modal Kecil - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...