Rechercher dans ce blog

Saturday, June 17, 2023

Al Rumi Cake Kue Asli Banjarbaru - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Aneka macam kue tersedia di Warung Kue Al Rumi.

Ada 150 jenis kue dengan berbagai citarasa yang bisa kita pilih sesuai selera.

Mengenai kelezatannya, sudah banyak orang  membuktikan.

Warung Kue Al Rumi ( Al Rumi Cake) ada di beberapa lokasi di Kalimantan Selatan, yakni Kota Banjarbaru, Kota Martapura, Kota Banjarmasin dan juga di Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah (Kalteng).

Rasa Premium, Harga Kampung. Demikian tagline Warung Kue Al Rumi yang aneka produk kuenya bisa dilihat di TikTok alrumicake dan Instagram alrumicake.

Kue produksi Al Rumi pada awal-awalnya dititip dan membagi ke toko oleh-oleh.
Kue produksi Al Rumi pada awal-awalnya dititip dan membagi ke toko oleh-oleh. (AL RUMI CAKE)

Warung Kue Al Rumi merupakan produsen kue yang asli berasal dari Banjarbaru.

Dan siapa sangka bahwa usaha ini berawal dari produksi kue rumahan yang penjualannya dititipkan ke warung-warung.

Berawal pada 2017, ketika Miftah dan istrinya, Hj Isyana, belajar membuat kue.

Kemudian kue yang dititipkannya di warung-warung itu mendapat perhatian istimewa dari konsumen.

"Produksi awal adalah bolu pisang dan bolu klemben yang di warung dijual Rp 1.000 - Rp 2.000 per potong. Namun menurut para konsumen, kue-kue kami seperti kue yang dijual di mal-mal," ujar Miftah.

Setelah setahun dengan sistem titip jual, mulailah Miftah dan sang istri memberanikan diri untuk buka warung sendiri pada 2018.

Berlokasi di Jalan Barjad, Kompleks Amaco, Banjarbaru, Warung Kue Al Rumi berhasil menjual 16 loyang kue dengan omset Rp375 ribu.

"Setahun berjalan, proses produksi dibantu seorang karyawan perempuan dan saat itu momen bulan puasa sehingga jenis kue yang diproduksi disesuaikan momen antara lain  bingka, lapis India, ipau dan kolak," terang Miftah.

Adanya seorang karyawan sangat membantu produksi dan penjualan, sehingga omset naik menjadi Rp 700 ribu sampai Rp 1 juta per hari.

Seiring waktu, karyawan kembali menjadi dua orang sehingga produksi bertambah dengan berbagai varian kue bolu, berbagai roti pastry dan aneka kue ulang tahun.  

Berjalan hingga enam tahun ini jumlah karyawan sebanyak 71 orang dengan cabang yang tersebar di Banjarbaru yaitu Jl Karang Anyar 1, Jalan Taruna Praja dan Jalan Ahmad Yani Km33,5.

Kemudian di Martapura ada di Jalan Ahmad Yani Km39, lanjut di Banjarmasin  di Jalan Pangeran Hidayatullah, Kelurahah Banua Anyar.

Selanjutnya merambah ke Kalteng, yakni di Palangkaraya, tepatnya di Jalan RTA Milono Km2 dan Jalan Rajawali Km4.

Sejatinya, usaha ini sudah menjadi toko kue modern dengan tampilan eksklusif, namun Miftah tetap menamakan usahanya sebagai warung karena memang berawal dari titip jual di warung dan juga dirintis sendiri dari sebuah warung. (AOL/*)

Adblock test (Why?)


Al Rumi Cake, Kue Asli Banjarbaru - Banjarmasin Post
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...