KORAN GALA - Cemilan tradisional berbahan tepung ketan yang empuk dan kenyal seperti bugis atau klepon masih jadi favorit.
Mudah dibuat dan berbahan sederhana, tak jarang kudapan ketan yang selalu menggugah selera itu keras dan tak lagi kenyal setelah dingin.
Ternyata ada triknya agar kue tradisional berbahan tepung ketan tidak keras saat dingin.
Penasaran kan? Simak 3 cara membuat cemilan tradisional dari tepung ketan tetap kenyal dan lembut setelah dingin:
Baca Juga: Resep Kue Terang Bulan Mini Empuk dan Berserat, Mudah Diikuti Pemula Bisa Pake Cetakan Kue Lumpur
1. Tambahkan kentang kukus
Kalian bisa menambahkan kentang kukus yang sudah dihaluskan sebagai campuran tepung ketan untuk menjaga tekstur lembutnya.
Kentang kukus ternyata bisa membuat kulit kue berbahan tepung ketan menjadi lembut dan tidak terlihat kering.
2. Olesi minyak atau santan kental
Olesan minyak atau santan kental bisa menjadi pilihan agar kue tradisional kesukaan yang berbahan tepung ketan tidak keras saat dingin.
Caranya cukup dengan mengoleskan minyak saat kue telah matang. Bisa juga menggantinya dengan santan kental sisa adonan untuk mengolesi kue yang dikukus.
Baca Juga: Resep Manisan Mangga Muda Manis Asam Segar, Mudah Diikuti Pemula Tetap Crunchy Tanpa Kapur Sirih
3. Bungkus plastik
Membungkus dengan plastik hingga kedap udara bisa dilakukan untuk menghindari kue menjadi keras.
3 Cara Membuat Kue Berbahan Tepung Ketan Tetap Kenyal dan Tidak Keras Meski Sudah Dingin - Koran Gala - Koran gala
Read More
No comments:
Post a Comment