Rechercher dans ce blog

Wednesday, June 30, 2021

Anak Alergi Parah, Warga Indonesia di AS Bangun Toko Kue Ramah Alergi - Okezone

VIRGINIA - Berawal dari keinginannya untuk menyajikan jajanan yang ramah alergi untuk orang-orang yang alergi terhadap beberapa jenis alergen seperti kedua anaknya, warga Indonesia, Lilian Wanandy-Perez membuka toko camilan di Amerika Serikat (AS), yang terinspirasi dari resep poffertjes yang diturunkan oleh sang ibu.

Terinspirasi dari resep camilan manis khas Belanda, Poffertjes, warga Indonesia, Lilian Wanandy-Perez memutuskan untuk terjun ke bisnis makanan melalui Poffy.

Berdiri sejak Mei lalu di kawasan Fairfax, Virginia, Poffy menghadirkan camilan mungil dengan beragam rasa, taburan dan isian yang menggiurkan, seperti cokelat, selai buah segar, matcha, spekulas, dan masih banyak lagi.

Semua ini berawal dari keinginan Lilian untuk menyajikan pilihan jajanan bebas dari beberapa alergen, untuk orang-orang yang alergi terhadap beragam jenis makanan seperti anaknya.

“Waktu sekitar umur 1 tahun anak saya yang paling besar (didiagnosa memiliki) food alergy. Jadi dia food alergy susu, telur, kacang, semua biji-bijian,” cerita Lilian Wanandy-Peres saat ditemui VOA belum lama ini.

(Baca juga: Jelang Peringatan 60 Tahun Putri Diana, Dunia Mengenang Warisannya)

Bagi individu dengan alergi tertentu, pergi ke restoran atau membeli makanan dari luar memang jarang menjadi pilihan, karena mengundang ketakutan. Khususnya ketika restoran tersebut tidak paham mengenai kontaminasi silang antar berbagai bahan makanan yang ada di restoran.

“Dengan (kontaminasi silang), something happen, mesti ke (UGD),” ujar Lilian.

 (Baca juga: Putin Bicara Soal Suksesi di Rusia)

Adblock test (Why?)


Anak Alergi Parah, Warga Indonesia di AS Bangun Toko Kue Ramah Alergi - Okezone
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...