Rechercher dans ce blog

Saturday, January 29, 2022

5 Cara Membuat Kue Mangkok yang Mekar dan Empuk - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sekilas kue mangkok dan bolu kukus mekar terlihat sama. Keduanya sama-sama memiliki tampilan mekar merekah.

Kue tradisional ini memiliki beda pada bahan dasarnya. Kalau kue mangkok menggunakan bahan dasar tepung beras.

Sementara bolu kukus mekar menggunakan bahan dasar tepung terigu.

Kalau kamu sedang ingin membuat kue mangkok di rumah.

Ketahui cara membuat kue mangkok yang tepat. Mulai dari pemilihan bahan kue mangkok hingga cara pengadonan, seperti yang dilansir dari buku “Kue Mangkuk & Bolu Kukus Mekar” (2013) oleh Sisca Susanto terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Ilustrasi kue mangkok mekar.DOK.SHUTTERSTOCK/Rizvisual Ilustrasi kue mangkok mekar.

1. Pemilihan tepung beras

Bahan kue mangkok adalah tepung beras. Untuk membuat kue mangkok jadul, gunakan tepung beras yang berkualitas baik dengan warna putih bersih.

2. Gunakan tambahak jenis tepung lainnya

Selain menggunakan tepung beras, cara membuat kue mangkok agar hasilnya mekar sempurna adalah gunakan tepung terigu dan sagu.

Terigu protein sedang bisa membuat tekstur dan bentuk kue mangkok bagus.

Ilustrasi kue mangkok. Dok. Sajian Sedap Ilustrasi kue mangkok.

3. Gunakan soda untuk kue mangkok

Cara membuat kue mangkok mekar adalah dengan menggunakan air soda sebagai pengembangnya. Penggunaan soda bisa membentuk gas oksigen ketika terkena panas.

Baca juga:

4. Gunakan gula pasir untuk kue mangkok

Kamu bisa menggunakan gula pasir dengan takaran yang pas. Penggunaan gula pasir bisa mengembukkan kue mangkok.

5. Gunakan cetakan kue mangkok yang tepat

Gunakan cetakan yang terbuat dari porselen atau cucing. Hal ini karena cetakan tersebut mudah menghantarkan panas yang merata. Cetakan yang terbuat dari plastik kurang bagus untuk membuat kue mangkok.

Baca juga:

Buku “Kue Mangkuk & Bolu Kukus Mekar” (2013) oleh Sisca Susanto terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


5 Cara Membuat Kue Mangkok yang Mekar dan Empuk - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...