Rechercher dans ce blog

Saturday, January 15, 2022

5 Ide Isian Kue Gendu yang Bisa Kamu Coba, Ada Selai Durian dan Keju - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sedang ingin membuat kue kering di rumah? Coba bikin kue gendu.

Kue gendu merupakan kue khas Blora dengan isian selai durian atau nanas yang nikmat. Kue kering jadul ini rasa mirip dengan nastar.

Kamu bisa membuat kue gendu sendiri di rumah dengan mudah. Tentu saja, kamu bisa mengkreasikan isian dari kue gendu.

Dihubungi oleh Kompas.com, Liliana selaku pemilik usaha Gendu Tempo Doeloe di Surabaya ini membagikan sederet bahan yang bisa kamu coba untuk isian kue gendu.

Baca juga: Apa Itu Gendu, Kue Kering yang Rasanya Mirip Nastar?

Ilustrasi kue gendu khas Blora di Gendu Tempo Doeloe, Surabaya.DOK.INSTAGRAM/GENDU_TEMPODOELOE Ilustrasi kue gendu khas Blora di Gendu Tempo Doeloe, Surabaya.

1. Selai durian

Selai durian menjadi salah satu varian isian kue gendu yang banyak diminati. Di Blora, kue gendu umumnya berisikan selai durian.

Kamu bisa membuat selai durian dengan mencampurkan daging buah durian dengan gula dan memasaknya dengan api kecil. Aduk-aduk hingga teksturnya seperti selai.

Baca juga: Resep Kue Gendu Durian, Kue Kering Khas Blora

2. Selai nanas

Selain selai durian, selai nanas menjadi bahan favorit untuk isian kue gendu.

Kamu bisa membuat selai nanas homemade atau membeli selai nanas yang ada di pasar atau supermarket.

Baca juga: 4 Cara Membuat Kue Gendu yang Lembut dan Tidak Retak

Ilustrasi kue gendu khas Blora di Gendu Tempo Doeloe, Surabaya.DOK.INSTAGRAM/GENDU_TEMPODOELOE Ilustrasi kue gendu khas Blora di Gendu Tempo Doeloe, Surabaya.

3. Keju

Keju menjadi bahan makanan yang bisa digunakan untuk membuat kue gendu.

“Saya juga lagi ingin mencoba pakai isian keju untuk kue gendu biar lebih bervariasi. Biasanya keju dan cokelat itu kan variasi yang banyak disukai.” ujar Lili kepada Kompas.com pada Rabu (12/01/2022).

Baca juga: Usaha Kue Gendu di Surabaya Ini Gunakan Resep Turun-Temurun

4. Cokelat

Selain keju, kamu juga bisa menggunakan selai cokelat sebagai isian kue gendu. Tentu saja, isian ini sangat cocok untuk pencinta kue kering cokelat.

Ilustrasi kue gendu isi selai nanas di Gendu Tempo Doeloe, Surabaya.DOK.INSTAGRAM/GENDU_TEMPODOELOE Ilustrasi kue gendu isi selai nanas di Gendu Tempo Doeloe, Surabaya.

5. Selai buah

Kamu juga bisa menggunakan selai buah lainnya, jika selera. Seperti selai blueberry atau selai lainnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


5 Ide Isian Kue Gendu yang Bisa Kamu Coba, Ada Selai Durian dan Keju - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...