Rechercher dans ce blog

Saturday, February 5, 2022

Enak dan Mudah Dibuat, Ini Resep Kue Pai Ubi Jalar Kuning, Cocok untuk Camilan Sehari-hari - Bobo

Resep kue pai dengan ubi jalar kuning yang bernutrisi.

Foto oleh Cats Coming dari Pexels

Resep kue pai dengan ubi jalar kuning yang bernutrisi.

Bobo.id - Ubi jalar kuning yang sering kita temui di pasar, ternyata bisa kita olah menjadi berbagai macam makanan, salah satunya adalah kue pai.

Selain enak tentunya olahan dari ubi jalar ini mengandung nutrisi yang sehat, seperti natrium, kalium, serat, vitamin C, zat besi, kalsium, dan magnesium.

Untuk membuat kue pai ini cukup mudah dan bahan-bahannya bisa ditemui di pasar.

Pastikan, teman-teman sudah mengukus ubi jalarnya hingga empuk dan siapkan juga cetakan kue pai.

Lalu, bagaimana cara membuat kue pai ubi jalar kuning ini? Untuk mengetahuinya, teman-teman bisa menyimak resepnya berikut ini.

Yuk, simak agar tidak salah membuat kue pai ubi jalar kuning ini. 

Resep Kue Pai Ubi Jalar Kuning 

Bahan Kulit Pai: 

- 250 gram tepung terigu protein sedang 

Baca Juga: Cocok untuk Menu Dessert Nanti Malam, Coba Resep Raspberry Layer Mousse Ini, yuk!

- 150 gram margarin 

- 1 sendok makan gula halus, lebihkan untuk taburan 

- 1 butir telur, kocok lepas  

- Pasta vanili secukupnya 

Bahan Isi Pai: 

- 200 gram ubi kuning, mengukus hingga empuk 

- 100 mililiter air 

- 1 sendok makan (10 gram) tepung maizena 

- 2 butir kuning telur 

Baca Juga: Resep Cookies Sehat Hanya dengan 4 Bahan, Tanpa Tepung dan Tanpa Gula

- 150 mililiter susu cair 

Cara Membuat Kue Pai Ubi Jalar Kuning: 

1. Pastikan langkah pertama adalah membuat kulit painya terlebih dahulu.

Untuk membuatnya, teman-teman harus mencampur tepung terigu, margarin, gula halus, telur, dan pasta vanili pada wadah yang bersih.

Ulenilah adonan pai tersebut menggunakan tangan hingga teksturnya kalis. 

2. Jika sudah, siapkan cetakan pai. Cara mencetak adonan ini adalah dengan memasukkan adonan ke dalam cetakan secukupnya.

Setelah itu, bentuklah adonan tersebut mengikuti bentuk cetakan pai.

Jangan lupa, jika sudah terbentuk dengan cantik, tusuklah dasar kulit pai dengan garpu agar ketika dipanggang kulit pai benar-benar matang. 

3. Setelah itu, kita akan membuat isian pai. Caranya, haluskanlah ubi jalar kuning yang sudah dikukus dan dikupas kulitnya pada wadah yang bersih.

Baca Juga: Jangan Lagi Buang Nasi SIsa, Coba Olah Jadi Cireng Empuk dan Lezat untuk Camilan di Rumah, Ini Resepnya

Haluskanlah menggunakan garpu atau alat penghancur lainnya. Setelah halus, masukkanlah tepung maizena, kuning telur, air, dan susu cair.

Setelah itu aduk sampai rata dan tuangkan adonan ini ke atas kulit pai. 

4. Kalau sudah selesai mengisi adonan isian ke atas kulit pai. Teman-teman bisa memanaskan oven dan pastikan suhu oven sudah mencapai 160 derajat Celcius.

Lalu, masukkanlah pai yang ada di loyang ke dalam oven dan panggang selama 45 menit. Jika sudah matang, angkat dan biarkan pai mendingin.

Selanjutnya, tinggal kita keluarkan dari cetakan pai dan sajikan kue pai ubi jalar dengan gula halus. Makanlah ketika pai sudah mendingin agar rasanya bisa kita nikmati. 

(Penulis: Yuharrani Aisyah)

Tonton video ini, yuk! 

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia. 

PROMOTED CONTENT

Video Pilihan

Adblock test (Why?)


Enak dan Mudah Dibuat, Ini Resep Kue Pai Ubi Jalar Kuning, Cocok untuk Camilan Sehari-hari - Bobo
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...