Rechercher dans ce blog

Thursday, February 17, 2022

Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Cokelat Keju yang Lembut dan Enak, Pemula Wajib Coba! - Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara membuat kue cubit cokelat keju yang enak dan lembut.

Kue cubit merupakan jajanan yang berbahan dasar susu dan tepung terigu.

Kue cubit biasanya dicetak dalam berbagai bentuk kecil yang lucu.

Kue cubit memiliki cita rasa khas manis.

Berikut ini resep dan cara membuat kue cubit cokelat keju yang lembut dikutip dari Sajian Sedap:

Bahan-bahan

Bahan

  • 3 butir telur
  • 120 gram gula pasir
  • 130 gram tepung terigu
  • 20 gram cokelat bubuk
  • 3 sendok makan tepung sagu
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 100 ml air
  • 75 gram margarin, lelehkan
  • 100 gram keju cepat leleh, dipotong-potong

Langkah Pembuatan

  1. Kocok telur dan gula sampai kental.

  2. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, tepung sagu, dan baking powder sambil diayak dan dikocok rata dengan kecepatan rendah.

  3. Tambahkan air dan margarin kemudian aduk rata.

  4. Panaskan cetakan kue cubit dan oleskan margarin.

  5. Tuangkan adonan setinggi cetakan. Tutup cetakan.

  6. Biarkan setengah matang dan beri keju.

  7. Tutup cetakan. Biarkan sampai matang. Angkat.

Adblock test (Why?)


Resep dan Cara Membuat Kue Cubit Cokelat Keju yang Lembut dan Enak, Pemula Wajib Coba! - Tribunnews.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...