Rechercher dans ce blog

Tuesday, March 1, 2022

6 Resep Kue Jagung ala Rumahan Enak dan Praktis, Cocok untuk Camilan Sore | merdeka.com - Merdeka.com

1. Kue Talam Jagung Pandan

Bahan lapisan jagung:

  • 2 buah jagung manis ukuran sedang, serut
  • 125 gr gula pasir
  • 50 gr tepung beras (aku pakai terigu)
  • 40 gr (3 sdm) tepung tapioka
  • 175 ml santan
  • 1/4 sdt garam

Lapisan pandan:

  • 150 ml santan
  • 5 lembar daun pandan
  • 50 gr (3 sdm) tepung terigu
  • 15 gr (1 sdm) tepung tapioka
  • 1/4 sdt garam

Cara membuat resep kue jagung:

  1. Blender jagung dan santan sampai halus. Campurkan dengan bahan lainnya. Aduk rata.
  2. Panaskan kukusan. Olesi cetakan kue talam dengan minyak goreng. Tuang adonan jagung ke dalam cetakan. Kukus selama 10 menit.
  3. Buat lapisan pandan: potong-potong daun pandan, blender dengan 100 ml air. Peras dan saring airnya.
  4. Campur semua bahan lapisan pandan. Aduk rata. (Bisa ditambah pewarna hijau atau pasta pandan agar warna hijaunya lebih cantik).
  5. Tuang ke atas lapisan jagung yang sudah setengah matang. Kukus selama 20 menit. Biarkan agak dingin, keluarkan dari cetakan.

2. Kue Jagung Gula Aren

Bahan-bahan:

  • 10 buah jagung
  • 250 gram gula aren, sisir
  • 1.300 ml santan
  • vanili
  • garam secukupnya

Cara membuat resep kue jagung:

  1. Pipih halus jagung, blender bersama santan. Sisakan sedikit santan.
  2. Peras jagung pakai kain tipis.
  3. Tambahkan gula aren, garam, dan vanili.
  4. Masak sambil terus diaduk.
  5. Tuang ke loyang dan dinginkan.

3 dari 4 halaman

3. Kue Lumpur Jagung Manis

Bahan-bahan:

  • 2 buah jagung manis

  • 2 butir telur

  • 7 sdm gula Pasir

  • 1 sdt Vanili

  • 1 sdt garam

  • 170 gr Tepung Terigu (Aku pakai Cakra Kembar)

  • 300 ml santan

  • 100 gr Margarin (cairkan)

  • kismis secukupnya untuk toping

Cara membuat resep kue jagung:

  1. Sisir Jagung,kemudian masukkan ke blender, tuang santan, lalu blender. Setelah selesai jangan lupa disaring.
  2. Cairkan margarin, sisihkan.
  3. Kocok telur, gula pasir, vanili dan garam sampai semuanya larut.
  4. Lalu masukkan hasil saringan jagung dan santan yang sudah diblender tadi, aduk rata.
  5. Masukkan tepung terigu, aduk rata kemudian yang terakhir campurkan margarin cair tadi.
  6. Siapkan cetakan kue lumpur kemudian masak sampe setengah matang (jangan ditutup dulu).
  7. Beri toping kismis di tengah, lalu tutup dan masak sampe matang.
  8. Setelah adonan sudah terlihat bening semua, angkat dan sajikan.

4. Muffin Jagung

Bahan-bahan:

  • 140 gram jagung manis (20 gram rebus untuk topping)
  • 50 ml susu uht putih
  • 2 slice keju
  • 2 telur
  • 90 gram gula halus
  • 1/4 sdt soda kue
  • 1/4 sdt vanili bubuk
  • 120 gram tepung terigu
  • 80 gram margarin

Cara membuat resep kue jagung:

  1. Kocok gula dan telur sampai rata. Masukkan margarin lalu aduk rata.
  2. Blender 120 gram jagung, susu, soda kue, dan setengahnya keju.
  3. Masukkan terigu, vanili, dan kocokan gula. Aduk rata.
  4. Masukkan blenderan jagung, aduk rata. Tambahkan sisa keju parut, aduk rata.
  5. Tuang ke cup muffin, beri topping. Panggang dalam oven. Panggang hingga matang.

4 dari 4 halaman

5. Kue Pelita Jagung Manis

Bahan lapisan bawah:

Bahan lapisan atas:

  • 300 ml santan (bisa diganti susu cair)
  • 2 1/2 sdm tepung beras
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam

Topping:

  • Secukupnya parutan keju

Cara membuat resep kue jagung:

  1. Siapkan bahan-bahannya. Pipil jagung, cuci bersih dan blender dengan air, lalu saring.
  2. Campur semua bahan lapisan bawah dan jagung yg sudah disaring tadi. Aduk rata, lalu masak sampai meletup-letup. Langsung tuang lapisan bawah yang sudah matang ke wadah.
  3. Campur semua bahan lapisan atas,aduk rata. Masak sampai meletup-letup.
  4. Tuang ke wadah yang sudah berisi lapisan bawah. Beri topping parutan keju. Diamkan di kulkas sampai dingin. Sajikan.

6. Kue Hunkwe Jagung Manis

Bahan lapisan putih:

  • 60 gram tepung hunkwe

  • 120 gram gula pasir

  • 600 ml santan (2 bks santan kara + air)

  • 1/2 sdt garam

  • 1 bonggol jagung manis

  • 1 Lembar daun pandan, ikat

Bahan lapisan pink:

  • 30 gram tepung hunkwe

  • 60 gram gula pasir

  • 300 ml air

  • 1/4 sdt garam

  • 1 Lembar daun pandan, ikat

  • 3 tetes pasta pandan/ pasta Strawberry (sesuai selera)

Cara membuat resep kue jagung:

  1. Siapkan bahan. Cuci bersih jagung manis, sisir kemudian kukus.
  2. Di panci campur tepung hunkwe, santan, gula pasir dan garam, aduk rata masak sampai mendidih dan meletup-letup.
  3. Masukan jagung manisnya kemudian aduk rata, isi cetakan sebanyak 3/4 tinggi cetakan yang sudah dibasahi air matang sebelumnya supaya gampang untuk dikeluarkan.
  4. Buat lapisan pink (atau hijau jika pakai pasta pandan): campur semua bahan lapisan pink masak hingga mendidih dan meletup, kemudian tuang ke cetakan di atas lapisan putih, tunggu sampai hangat kemudian masukkan kulkas dahulu.
  5. Setelah dingin keluarkan dr cetakan dan siap dinikmati. Lebih enak disajikan dingin. Selamat mencoba.

Adblock test (Why?)


6 Resep Kue Jagung ala Rumahan Enak dan Praktis, Cocok untuk Camilan Sore | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...