Sonora.ID - Hari raya Idul Fitri rasanya tak lengkap apabila tak menyajikan kue kering khas lebaran seperti kue sagu keju.
Cita rasanya yang unik dengan menghadirkan perpaduan manis dan gurih membuat resep kue sagu keju tiap tahunnya selalu masuk dalam daftar pencarian utama.
Selain membuatnya untuk disajikan di rumah, Anda juga bisa menjadikan kue sagu sebagai ide bisnis Ramadhan yang menjanjikan.
Selain itu, tidak perlu khawatir bila Anda tidak terbiasa membuat kue. Sebab, cara membuat kue sagu ini terbilang cukup mudah jadi siapa saja bisa membuatnya dengan tangan sendiri di rumah.
Sedikit tips untuk Anda, saat dalam proses pemanggangan, Anda sebaiknya menggunakan suhu yang rendah sekitar 135 derajat Celcius sebab jika terlalu tinggi akan gosong.
Bila menggunakan suhu rendah pun, kue sagu keju akan punya bentuk yang kokoh, renyah, tidak gampang hancur, dan juga tetap lumer di mulut.
Baca Juga: Punya Ayam Jangan Cuma Digoreng, Ini Resep Ayam Kungpao Ala Restoran
Jika sudah tak sabar ingin membuatnya, berikut resep kue sagu keju yang manis dan gurih dikutip dari Sajian Sedap.
Bahan:
280 gram tepung sagu, sangrai 10 menit di atas api kecil sampai tepung tinggal 250 gram
100 gram mentega dingin
50 gram margarin
100 gram gula tepung
1/2 sendok teh garam
1 butir telur
50 gram susu cair
20 gram maizena
100 gram keju cheddar parut
TERKINI
Resep Kue Sagu Keju, Kue Kering Lebaran Manis Gurih Lengkap dengan Gambar - Sonora.ID
Read More
No comments:
Post a Comment