Rechercher dans ce blog

Monday, December 19, 2022

Ragam Dessert Lezat Kue Oy Ini Cocok untuk Hampers Natal, Sudah Coba? - detikFood

Jakarta -

Dessert atau makanan pencuci mulut menjadi makanan yang biasanya ditunggu-tunggu. Sebab, makanan satu ini menjadi hidangan penutup setelah makan berat dan disajikan dalam beragam bentuk.

Biasanya, dessert disajikan berupa cake, puding, jelly, dan lain sebagainya yang menghadirkan cita rasa manis dan lezat. Bahkan, karena dessert dirasa enak untuk disantap bukan hanya setelah makan berat saja makanan ini kini dikreasikan menjadi camilan.

Salah satu dessert yang bisa dicoba untuk camilan adalah dessert dari Kue Oy. Brand dessert di Jakarta dan Semarang ini memiliki ragam menu dessert yang patut untuk dicoba. Mulai dari brownies, pastel tutup, aneka cheesecake, smooked beef quiche, sampai menu favoritnya yaitu bola-bola cokelat yang diberi nama Choco Rum Balls.

Meskipun Choco Rum Balls ini pakai rum, tapi tenang saja, rum yang dipakai Kue Oy adalah rum alcohol free dan dipadukan dengan cokelat pilihan sehingga menjadi nikmat dan lezat.

Instagram @kueoyFoto: Instagram/@kueoy

Nikmatnya dessert dari Kue Oy ini jangan dirasakan sendirian saja. Kamu bisa pesan dan nikmati dessert dari Kue Oy bareng orang tersayang seperti pacar, teman, sahabat, bahkan keluarga.

Kamu pun bisa pesan dessert dari Kue Oy sebagai hampers pada momen-momen tertentu lho. Seperti perayaan ulang tahun, lebaran, apalagi sekarang mendekati hari ibu dan perayaan natal. Bisa banget nih, Kue Oy jadi pilihan sebagai hadiah dan nikmati momen tersebut sambil makan dessert bersama-sama.

Kepada detikcom, owner dari Kue Oy, Anastasia Ambar sempat menceritakan awal mula merintis bisnis kuliner dessert ini.

"Kue Oy adalah dessert brand homemade. Kami menyuguhkan makanan manis dari bahan-bahan terbaik untuk orang-orang yang manis" kata Anastasia pada detikcom beberapa waktu lalu.

Usaha dessert yang dirintisnya itu, kini meraup omzet rata-rata Rp 20 juta per bulan di normal season dan Rp 50 juta per bulan di high season. Agar bisnisnya bisa semakin berkembang, Anastasia memutuskan untuk mengikuti webinar 'Kembangkan Bisnis Kulinermu vol. 2' yang digelar KraftHeinz Food Service Institute bersama detikcom.

"Kami baru saja merilis menu Smooked Beef Quiche. Jika dapat berkolaborasi dengan Kraft Heinz, kami akan membuat menu Cheese Quiche untuk para pecinta keju," kata Anastasia.

"Kami berencana untuk membuka cabang pickup baru di area Jakarta Selatan (Tebet) dan Jakarta Barat (Kebun Jeruk) agar semakin dekat dengan konsumen (easy access) dan bisa memperluas target market," pungkasnya.

Sebagai informasi, usaha kuliner Kue Oy merupakan salah satu peserta webinar 'Kembangkan Bisnis Kulinermu vol. 2' yang digelar KraftHeinz Food Service Institute bersama detikcom. Berbeda dari sebelumnya, webinar kali ini membahas tentang pembuatan konten yang menarik, serta pentingnya laporan keuangan untuk bisnis kuliner, dan cooking demo untuk memberikan ide-ide menarik bagi para pebisnis kuliner.

KraftHeinz Food Service juga memilih 10 foodpreneur yang berkesempatan mendapatkan modal usaha senilai puluhan juta rupiah, konten promosi gratis di detikcom, hingga business coaching session dengan para pakar bisnis kuliner.

(akd/ega)

Adblock test (Why?)


Ragam Dessert Lezat Kue Oy Ini Cocok untuk Hampers Natal, Sudah Coba? - detikFood
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...