Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 9, 2023

Pria Ini Nekat Makan Kue Pengantin Raja Charles dan Putri Diana Berusia 42 Tahun - detikFood

Jakarta -

Nekat makan potongan kue pengantin milik Raja Charles dan Putri Diana yang sudah berusia 42 tahun. Pria ini jadi viral.

Penggemar berat keluarga kerajaan Inggris memang tak hanya mengoleksi segala pernak-perniknya saja. Tapi juga rela menyantap kue pengantin yang dibagikan dari pesta pernikahan Raja Charles III dan Putri Diana sekitar 42 tahun lalu.

Kira-kira hal inilah yang dilakukan pria asal Inggris bernama Gerry Layton. Dilansir dari DailyMailUK (09/05), penggemar kerajaan Inggris berusia 63 tahun ini sudah memutuskan bahwa dia akan menyantap kue pengantin berusia 42 tahun tersebut. Khusus untuk merayakan penobatan Raja Charles III.

Kue pengantin ini berasal dari royal wedding, atau pesta pernikahan Raja Charles dan mendiang Putri Diana pada tahun 1981 silam. Berbeda dengan kue pengantin lainnya, kue ini merupakan fruitcake yang dilapisi dengan marzipan dan icing sugar sebagai pemanis.

Pria Ini Nekat Makan Kue Pengantin Raja Charles dan Putri Diana Berusia 42 TahunPria Ini Nekat Makan Kue Pengantin Raja Charles dan Putri Diana Berusia 42 Tahun Foto: DailyMailUK

Ada sekitar 20 kue pengantin yang dibuat untuk pernikahan bersejarah itu. Kue ini dibagikan ke tamu undangan, kerabat kerajaan, sampai staf kerajaan. Gerry menyebutkan bahwa kuenya ini merupakan kue pengantin yang diberikan untuk staf kerajaan sebagai ucapan terima kasih karena telah membantu pernikahan tersebut.

Staf kerajaan tersebut bernama Moya Smith, yang sehari-harinya mengurus Ibu Suri dari mendiang Ratu Elizabeth II. Moya kemudian menyimpan kue itu hingga keluarganya menjual kue tersebut di tahun 2008.

Melihat peluang itu, Gerry langsung membayar sekitar £2,000 (RP 37,2 juta) untuk kue ini di tahun 2021.

Pria Ini Nekat Makan Kue Pengantin Raja Charles dan Putri Diana Berusia 42 TahunPria Ini Nekat Makan Kue Pengantin Raja Charles dan Putri Diana Berusia 42 Tahun Foto: DailyMailUK

"Kalian bisa menyebut saya penggemar kerajaan fanatik. Saya punya koleksi bendera kerajaan di luar rumah saya saat ini. Kue ini akan menjadi menu sarapan saya yang paling mahal, karena saya mencicipi kue paling bersejarah di dunia," sambung Gerry.

Walau kue itu sudah berusia 42 tahun, tapi Gerry tak takut keracunan atau sakit perut. Dia bahkan sudah mencicipi remahan kue hingga marzipan yang jadi hiasan kue tersebut.

"Masih ada rasanya, meski teksturnya kering setelah disimpan selama 42 tahun. Saya juga tidak merasakan efek apa-apa setelah mencicipinya. Saya akan memotongnya sedikit untuk merayakan penobatan Raja Charles III, sisanya akan saya simpan dan akan saya jual dengan koleksi saya lainnya untuk kebutuhan amal setelah saya meninggal," pungkas Gerry.

Sebelumnya potongan kue pengantin Raja Charles dan Putri Diana juga sempat dilelang dari harga Rp 8,1 juta.

Baca Juga: Potongan Kue Pengantin Pangeran Charles dan Putri Diana Ini Dilelang Rp 8,1 Juta" selengkapnya

Simak Video "Ekspresi Antusias Raja Charles saat Jajal Bikin Keju di Jerman"
[Gambas:Video 20detik]
(sob/odi)

Adblock test (Why?)


Pria Ini Nekat Makan Kue Pengantin Raja Charles dan Putri Diana Berusia 42 Tahun - detikFood
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...