Public figure Shyalimar Malik belum lama ini menuai banyak sorotan seusai mengikuti tren di TikTok. Yakni dengan membuat video sambil berpose menunjuk ke atas.
Dalam unggahannya tersebut, Shyalimar Malik bersama sang suami dan kerabat dekatnya berpose sambil berada di tengah sekumpulan mobil mewah yang terparkir. Tertulis 'Si penjual kue ngikutin tren jaman now' pada captions yang dibagikan.
Shyalimar Malik lalu bicara mengenai postingan tersebut. Cucu mantan Wakil Presiden Adam Malik itu mengaku mencoba memberi motivasi kepada orang-orang untuk terus mengejar mimpi mereka.
"Seperti yang aku posting di Instagram, aku punya empat mobil mewah, semua berkat kerja keras aku juga selama ini," kata Shyalimar saat ditemui di Jakarta, Selasa (2/5/2023).
"Video dengan mobil itu ya aku buat di garasi sebuah vila di Bandung," lanjutnya.
Wanita 30 tahun itu juga menjelaskan soal isu bangkrut yang dibicarakan warganet gegara tulisannya yang menjual kue. Ia sendiri memang diketahui tengah merajut kiprah bisnis dengan mendirikan toko kue Madame Emooi dan Kafe Bro 168.
Unggahan dari wanita yang akrab disapa Cima itu pun sekaligus dimaksudkan untuk membungkam omong kosong netizen yang menyebutnya telah bangkrut dan tak punya apa-apa.
"Aku tidak bangkrut. Cuma terus mengembangkan bakat bisnis yang aku jalanin. Kalau bangkrut, masak buka toko kue di ruko," tutur Shyalimar.
Shyalimar juga menegaskan bahwa apa yang ia miliki tak serta merta berasal dari sang suami saja. Ia menyebutkan punya bisnis lain hasil dari jerih payahnya.
"Apa yang aku punya, selain dari toko kue Madame Emooi, aku dapatin dari usaha aku yang lain," katanya.
Di samping bisnis kuliner, Shyalimar mengatakan punya bisnis lain bersama sang suami yang kini jalan 2 tahun lamanya. Di sana, Shyalimar didapuk jadi CEO.
"Aku jadi CEO dari perusahaan Winmar Jaya Utama, perusahaan yang aku jalani bersama suami yang maju pesat," tandasnya.
Simak Video " Alasan Nikita Mirzani Minta Bayaran Usai Bercinta dengan Antonio Dedola"
[Gambas:Video 20detik]
(mau/wes)
Shyalimar Malik Jawab Isu Bangkrut Usai Posting Jualan Kue - detikHot
Read More
No comments:
Post a Comment