Rechercher dans ce blog

Wednesday, June 7, 2023

Resep Kue Kamir, Cocok Banget Buat Pencinta Tapai - Medcom.Id

Jakarta: Hadirnya kue kamir di Indonesia berasal dari seorang warga Arab yang tinggal di Kelurahan Mulyoharjo, Pemalang, Jawa Tengah. Di kelurahan ini, terdapat pemukiman yang dikenal dengan sebutan Kampung Arab.

Dalam laman resemi Kabupaten Pemalang, tidak diketahui dengan jelas dari mana nama “kamir” berasal. Ada yang menerka nama ini berasal dari kata “khamer” (bahasa Arab) yang berarti memabukan (karena menggunakan bahan tapai). Ada pula yang menyebut nama “kamir” berasal dari nama orang keturunan Arab.

Yang menarik dari kue kamir ini adalah teksturnya hampir menyerupai kue apem namun sedikit lebih padat. Recook yuk ENDEUSiast. Pasti deh kamu suka apalagi kalau kamu pencinta tapai (tape). Mudah kok, ikuti resep dan cara buatnya dari Endeus TV berikut ini ya.
 

Bahan kue kamir:

 
  • 125 ml santan sedang
  • 70 gr gula pasir
  • 40 gr mentega
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt ekstrak vanila
  • 100 gr tapai singkong, lumatkan
  • 3 kuning telur
  • 125 gr tepung terigu
  • 40 gr susu bubuk
  • 1 sdt ragi instan
 

Cara membuat kue kamir:

  1. 1. Masak santan, gula pasir, mentega, garam, dan ekstrak vanila hingga mendidih. Angkat, biarkan hingga suhu hangat kuku
  2. 2. Tuang santan ke dalam wadah, tambahkan tapai singkong dan kuning telur, aduk menggunakan whisk hingga rata
  3. 3. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan ragi instan, aduk hingga rata. Istirahatkan adonan selama 60 menit
  4. 4. Panaskan wajan cetakan kue lumpur di atas kompor dengan api kecil. Olesi dengan mentega tebal
  5. 5. Tuang adonan ke dalam cetakan hingga hampir penuh. Tutup wajan, masak hingga setengah matang (± 10 menit)
  6. 6. Balikkan adonan, masak kembali hingga kue benar-benar matang (± 10 menit). Angkat, sajikan segera

Tips: Gunakan api kecil saat memasak adonan agar matang secara merata dan warna kue tidak kehitaman.

(TIN)

Adblock test (Why?)


Resep Kue Kamir, Cocok Banget Buat Pencinta Tapai - Medcom.Id
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...