Rechercher dans ce blog

Sunday, April 9, 2023

Resep Chui Kao So yang Renyah Gurihnya Seperti Kacang - detikFood

Jakarta -

Kue ini populer sebagai salah satu suguhan lebaran. Rasanya mirip kacang tanah atau melinjo, meskipun tanpa kacang. Kue ini juga gampang dibuat.

Beberapa tahun lalu kue Chui Kao So populer sebagai kue rasa kacang meskipun tanpa kacang sama sekali. Kue ini populer di Medan dan konon berawal dari bingkisan sanjit atau lamaran dalam adat China.

Sesuai namanya yang artinya 'kue renyah yang dipanggang', kue ini memakai minyak sayur sebagai campuran lemaknya yang memberi rasa renyah.

Bentuknya bundar pipih dan diberi taburan wijen putih atau hitam. Kemudian muncul beragam resep termasuk variasinya yang memakai kaju cheddar parut. Resep selengkapnya ada di bawah ini.


Resep Chui Kao So

Tanpa kacang tanah tetapi kue ini renyah gurih rasanya. Bikinnya juga gampang.

Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
60 menit mudah 12
Daerah Asal Masakan : Medan
Kategori Masakan : kue kering

Bahan Bahan:

  • 600 g tepung terigu protein rendah
  • 250 g gula pasir
  • 1 sdt soda kue
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1 butir kuning telur
  • 300 ml minyak sayur
  • kuning telur untuk olesan
  • wijen hitan putih

Cara Memasak:

  1. Taruh tepung terigu dalam wadah, tambahkan gula pasir, soda kue, baking powder lalu aduk rata.
  2. Tambahkan kuning telur dan minyak sayur lalu aduk hingga tercampur rata dan kalis.
  3. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil. Susun di atas loyang datar lalu pipihkan dengan pantat gelas.
  4. Olesi dengan kuning telur dan taburi dengan wijen..
  5. Panggang dalam oven panas 170 C selama 30 menit atau hingga kuning kecokelatan.
  6. Angkat dan dinginkan. Kemas dalam wadah tertutup.
Chui Kao SoKue Chui Kao So selesai dipanggang. Foto: Istimewa

Tips membuat Chui Kao So:

1. Jika suka rasa lebih lembut sebagian minyak bisa diganti dengan mentega yang dilelehkan.
2. Ukuran chui kao so bisa dibuat kecil atau agak besar sesuai selera.

Simak Video "Pengusaha Kue Kering di Majalengka Ketiban Berkah Ramadan"
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)

Adblock test (Why?)


Resep Chui Kao So yang Renyah Gurihnya Seperti Kacang - detikFood
Read More

No comments:

Post a Comment

10 Makanan Khas yang Wajib Ada Saat Imlek - detikJatim

Daftar Isi Surabaya - Saat Imlek tiba, meja makan dipenuhi dengan beragam hidangan yang melambangkan harapan dan keberuntungan untuk tah...