RADARDEPOK.COM-Masyarakat pasti sudah tidak asing dengan aneka kue basah dengan tekstur yang lembut dan empuk. Arinda Rasa salah satu toko aneka kue basah, yang berlokasi di Jalan Mahoni No.1, Kecamatan Sukamajaya, Kota Depok.
Aneka kue basah cocok untuk disantap di pagi hari maupun sore hari. Arinda Rasa menyediakan aneka kue basah tradisonal mulai dari Cucur, Bugis, Dadar gulung, cantik manis, kue talam, sakura (bolu karamel), Srikaya Ketan, kue pisang dan lainya. Lalu ada yang rasah gurih seperti Lemper, Risol, Tahu isi dan menu lainnya.
“Kue basah yang sering diminati ialah Bugis dan Kue pisang. Harganya sendiri mulai dari Rp 1.000 untuk kue basahnya, untuk gorengannya Rp 5.000 dapat empat biji,” ungkap Owner Arinda Rasa, Gita, saat diwawancarai Harian Radar Depok.
Pembuatan kuenya mulai dari sore untuk aneka bolu karena tahan hingga pagi hari. Kue basahnya sendiri mulai tengah malam agar masih hangat di pagi hari dan tahan lama, karena semua produk yang dijual tidak menggunakan pengawet. Kue-kue yang disajikan semua fresh tentunya dengan rasa yang berkualitas.
“Karena sayakan hanya berdua ya sama suami makanya gantian yang jaga dan masaknya. Untuk pesanan juga kita gak bisa banyak-banyak, paling bisa menerima hingga 500 pcs saja,” tambahnya.
Gita menjelaskan, pesanan dapat dilakukan melalu via wa. Ramai pembeli pada pagi hari dan weekend kira-kira habis 800 pcs. Biasanya ibu-ibu beli untuk sarapan maupun bekal . Jam bukanya sendiri pukul 05.30 hingga 02.00 pagi WIB.
“Semoga bisa nambah pegawai untuk bantuin di toko. Semoga makin ramai dan banyak yang mesen juga, tentunya agar jajanan tradisonal gak kalah sama jajanan lainnya,” tutupnya. (mg6)
KORANSAKU - Kue apem kukus gula aren rasanya gurih dan manis. Kue apem ini merupakan makanan khas daerah Jawa yang sudah ada sejak zaman dahulu. Kue ini biasanya disajikan pada saat ada acara keluarga dan pernikahan.
Tapi saat ini kue apem sudah ada di setiap daerah. Bahkan pada saat bulan Ramadhan selalu diburu warga untuk berbuka puasa. Nah, sekarang anda tidak perlu bingung lagi membeli kue apem ke pasar. Karena bisa buat di rumah.
Untuk membuat kue apem kukusgula aren, silahkan anda simak resep cara membuatnya seperti yang dirangkum oleh koransaku.com dari Instagram @
idejajanmudah yang dikutip pada Senin, 28 November 2022.
Bahan 1 :
*150 gr Gula Aren
*350 ml Air Kelapa
*1/4 sdt Garam
*1 Lembar Daun Pandan
Bahan 2 :
*200 gr Terigu Protein Sedang
*50 gr Tepung Tapioka
*1 sdt Ragi Instant
Pelengkap :
*Kelapa parut secukupnya, kukus dengan sedikit garam
*2 Buah Nangka, potong panjang tipis
Cara Membuat :
1. Rebus bahan 1 : gula aren, air kelapa, garam dan daun pandan sampai mendidih dan gula larut. Dinginkan.
2. Dalam wadah campur bahan 2 : terigu, tepung tapioka, ragi instant, aduk rata. Tuang 1/2 bagian air rebusan gula aren, aduk rata licin sampai tidak bergerindil, baru tuang sisa air rebusan gula, aduk rata. Tutup dengan serbet atau kain, diamkan 1 jam.
3. Tuang dalam loyang kotak 20x20cm yang sudah dialasi daun pisan dan dioles tipis minyak goreng. Kukus 20 menit dengan api sedang, taburi dengan nangka, lanjutkan mengukus 15 menitan. Jangan lupa panaskan kukusan terlebih dahulu dan alasi tutupnya dengan serbet.
4. Setelah dingin potong-potong, sajikan dengan parutan kelapa yang sudah dikukus.
Penasaran kan, langsung saja inilah resepkue sus kering isi coklat yang enakcrispy dan bikin ketagihan, dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube ayukk kuliner.
BERITASUKOHARJO.com - Wow! Nyesel baru tahu, ternyata kue ini enak banget, manis dan gurih jadi satu.
Cemilan ini cocok banget untuk jadi ide jualan isian snack box, jual 1000an masih dapat untung, yuk cobain!
Dengan ikuti resep ini, siap-siap banjir orderan saking enak dan mantul, dijamin pelanggan pesan ini terus.
Daripada penasaran, berikut BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube MONGGO DIORDER resepkue paling enak untuk ide jualansnack box, rasanya manis dan gurih, nggak bikin bosen.
Siap-siap Banjir Orderan! Ini Resep Kue Paling Enak Cocok Jadi Ide Jualan Snack Box, Manis dan Gurih Jadi Satu - Berita Sukoharjo - Berita Sukoharjo Read More
*) Disclaimer: Jawaban di atas hanya digunakan oleh orangtua untuk memandu proses belajar anak.
Sebelum melihat kunci jawaban, siswa harus terlebih dahulu menjawabnya sendiri, setelah itu gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.
VIVA Kuliner – Industri roti dan kue saat ini memiliki pasar yang menjanjikan. Menurut data dari Mordor Intelligence, pasar roti dan kue meningkat di Asia Tenggara dengan nilai US$13,5 miliar pada tahun 2020, dan diperkirakan akan tumbuh sebesar 7,67% pada 2026.
Indonesia juga berperan penting dalam peningkatan nilai pasar ini. Dari data yang diterbitkan dalam laporan German-Indonesian Chamber of Industry and Commerce, lebih dari 640 perusahaan produk roti terdaftar di negara ini, termasuk UMKM dan perusahaan besar. Scroll untuk simak artikel selengkapnya.
Baca Juga :
Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendukung dan mendorong pertumbuhan UMKM di bidang roti dan kue di Indonesia, salah satunya adalah menyelenggarakan event sebagai wadah bagi para pelaku UMKM untuk menampilkan, mempromosikan, serta menjual produknya. Hal inilah yang dilakukan oleh Entrepreneur Network Indonesia (Enni Club) dengan menggelar event bertajuk Sweet Market.
Sweet Market diselenggarakan pada 25-27 November 2022 di Gastro Market Bandung. Dengan konsep bazar, event ini menampilkan berbagai brand di industri roti dan kue terkenal seperti Schoko Baking Chocolate, Amanda Brownies, D’Lanier Artisan Chocolate, Dapur Gladies, dan masih banyak lagi. Pengunjung juga dapat menikmati berbagai diskon menarik yang ditawarkan oleh para tenant dalam bazar ini.
Selain bazar, pengunjung juga dapat menikmati berbagai hiburan yang disajikan oleh penyelenggara. Salah satunya adalah penyanyi dan penulis lagu ternama Indonesia, Rieka Roslan, yang terkenal akan beberapa lagu ciptaannya seperti Khayalan, Oh Kasih, Cobalah untuk Setia, dan masih banyak lagi. Selain menampilkan performance terbaiknya di atas panggung, Rieka juga akan menjadi pembicara dalam workshop mengenai industri musik di Indonesia.
Selain Rieka Roslan, ada pula Ada juga artis muda berbakat Svaragita dan Daffa, musisi multitalenta Ginbo, serta Flaco yang juga akan menghibur para pengunjung. Event Sweet Market juga menjadi ajang berkumpulnya berbagai komunitas, sehingga para pengunjung dapat mengenal lebih jauh mengenal dan berinteraksi dengan para pegiat komunitas lewat acara berkonsep kopdar dan meet & greet.
Satu hari berlalu dari peringatan Hari Guru Nasional tahun ini. Namun, aura kasih sayang dari momen untuk para guru ini masih terasa pekat hingga ke 33 MB.
Pagi ini menjadi agenda pertemuan rutin saya bersama para orangtua kelas 3 yang tergabung dalam PULAS-3 (Paguyuban Kelas 3). Alhamdulillah..banyak orangtua yang hadir, hanya beberapa saja berhalangan hadir karena ada hal penting yang tidak bisa ditinggalkan. Namun, semangat untuk berkumpul dan berdiskusi demi anak-anak sepantasnya di apresiasi apalagi di tengah kesibukan mereka yang harus meninggalkan pekerjaan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Saat tiba di kelas, saya melihat ada beberapa anak yang wajahnya cemberut. Ketika saya tanyakan, anak-anak hanya jawab: "dak ape la" (tidak apa-apa). Bahkan ada anak saat saya tanyakan, langsung menangis. Akhirnya..saya putuskan menayangkan beberapa video untuk anak-anak sembari menunggu kedatangan para orangtua mereka.
Walaupun dengan menonton video belum membuat wajah mereka sepenuhnya bahagia, namun setidaknya ini lebih baik daripada sebelumnya.
Pertemuan bersama orangtua dimulai pukul 09.00 WIB dengan agenda menceritakan hasil pembelajaran anak dalam kurun beberapa bulan terakhir, termasuk perkembangan anak dalam hal perubahan yang dirasakan oleh orangtua.
Selain menayangkan beberapa video dan menampilkan foto-foto proses belajar anak-anak di sekolah, pertemuan hari ini saya fokuskan juga dengan mendengarkan cerita orangtua tentang perubahan yang terjadi pada anak-anaknya selama kurang lebih 5 bulan terkahir ini.
Alhamdulillah..semua orangtua menceritakan ada perubahan positif pada anak-anaknya terutama dalam tingkah laku dan mulai tumbuhnya karakter lebih baik. Mendengar para orangtua mengatakan demikian, tidak ada hal lain yang dapat saya ungkapkan selain Alhamdulillah dan menjadikan ini sebagai bahan evaluasi juga refleksi untuk proses pembelajaran berikutnya.
Dua jam berlalu, tiba pukul 11.00, salah satu orang tua masuk ke kelas sambil membawa kue dalam sebuah plastik merah. Saya pun kaget ketika ibu tersebut menceritakan kisah dibalik kue ini. Sungguh..membuat saya terharu dan seketika saya tidak dapat berkata-kata selain "terimakasih".
Saat saya tiba di rumah, saya baru membaca pesan WA dari salah satu orangtua. Pesan itu dikirim pukul 08.51 WIB. Artinya pesan itu seharusnya saya terima pagi tadi, namun karena di 33 MB terkendala akses internet, maka pesan baru saya baca setibanya di rumah. Dalam pesan itu, ada sebuah foto beberapa uang receh pecahan Rp. 1.000, 00 dan Rp. 2.000, 00.
Selain itu juga dikatakan bahwa pagi ini anak-anak berinisiatif menyisihkan uang jajan untuk membelikan kue untuk saya dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional yang jatuh tanggal 25 November kemarin. Namun, karena ini mendadak, mereka tidak dapat menemukan kue yang dapat di berikan kepada saya di pagi ini. Sontak saya teringat wajah-wajah cemberut mereka tadi saat di sekolah.
KORANSAKU - Kue lapis philpine adalah resep baru yang wajib dicoba. Kue lapis ini rasanya gurih dan manis. Cara membuatnya cukup mudah dan praktis. Pertama lengkapi semua bahan dasarnya.
Kue lapis philpine terbuat dari tepung maizena, bubuk susu, gula pasir dan bahan lainnya.
Kemudian ikuti langkah berikut yang telah dirangkum koransaku.com dari Instagram @baking_bunda yang dikutip pada Sabtu, 26 November 2022.
KOMPAS.com - Siapa yang tak kenal dengan red velvet? Rasa makanan ini sudah populer sejak beberapa tahun terakhir dan digemari banyak orang.
Rasa red velvet dapat kita temukan di berbagai jenis makanan, mulai dari kue, milkshake hingga es krim.
Namun, tahukah kamu red velvet sebenarnya terbuat dari apa? Bagaimana asal-usulnya? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Baca juga:
Red velvet terbuat dari apa?
Melansir Delish.com, red velvet dibuat dengan bahan dasar kue pada umumnya seperti tepung, gula, mentega, dan telur. Kue red velvet juga terdiri dari bubuk kakao, buttermilk, dan cuka.
Kenapa red velvet berwarna merah?
Bubuk kakao bereaksi terhadap asam, sehingga menciptakan warna merah gelap.
Namun, jika kamu mencoba membuat red velvet tanpa pewarna makanan merah, mungkin hasilnya tidak terlalu merah.
Penyebabnya adalah beberapa bubuk kakao saat ini bersifat basa dan tidak diproses dengan cara yang sama seperti pada awal abad ke-20, ketika red velvet pertama kali ditemukan.
Selain menggunakan pewarna makanan, kamu juga bisa menggantinnya dengan pewarna alami seperti bubuk delima, buah bit, atau bubuk cranberry.
Dok. Unsplash / Amirali Mirhashem Ilustrasi kue red velvet
Asal-usul red velvet
Melansir Food Network, sejarawan yakin bahwa kue red velvet berasal dari era Victoria. Saat itu, tepung kue belum ada, jadi cuka digunakan untuk melunakkan kue.
Saat cuka dicampur dengan bubuk kakao olahan non-Belanda, kue berubah warna menjadi coklat kemerahan.
Resep pertama yang diberi label red velvet muncul pada awal abad ke-20.
Saat kue tersebut menyebar ke seluruh Amerika Serikat, warga di Amerika Serikat bagian selatan mulai menambahkan bahan asam lain ke dalam campuran red velvet.
Di beberapa titik sebelum Perang Dunia II, proses produksi bubuk kakao berubah. Akibatnya, bubuk kakao pun tidak lagi berubah menjadi merah jika digabungkan dengan asam.
Orang-orang masih menginginkan warna merah pada kue tersebut, jadi mereka menambahkan jus bit ke dalamnya.
Pada 1920, perusahaan pewarna makanan bernama Adams Extract akhirnya mempopulerkan kue red velvet dengan menerbitkan resep yang menggunakan pewarna makanan merah produksinya.
Baca juga:
Perpaduan kue dengan cream cheese frosting yang sering kita jumpai merupakan inovasi terbaru kue red velvet.
Mulanya frosting yang digunakan adalah buttercreamroux ala Prancis, terkadang disebut gravy frosting karena dimulai dengan jenis roux yang sama yang digunakan untuk membuat saus.
Dengan mentega yang dikocok saat bagian akhir pembuatan adonan, rasanya sangat ringan dan halus tetapi memakan banyak waktu untuk membuatnya. Oleh karena itu cream cheese frosting lebih banyak dipilih.
Kue red velvet memiliki tekstur yang lembut dan halus, serta sedikit asam dan tajam. Perpaduannya dengan cream cheese menjadikan rasanya lebih manis dan creamy.
Variasi red velvet lain
Salah satu variasi kue red velvet adalah blue velvet. Resep yang digunakan sama seperti kue red velvet, hanya saja pewarna makanan merah diganti dengan pewarna makanan biru.
Kue blue velvet biasanya dinikmati pada acara peringatan tertentu misalnya gender revealparty. Kamu juga dapat menemukan variasi green velvet pada peringatan Saint Patrick's Day (hari besar orang Irlandia).
Selain itu, kini sudah banyak variasi kue red velvet seperti cupcake red velvet yang menyajikan kue ini dalam bentuk yang lebih mini.
Ada red velvet cake roll yang menyajikan kue red velvet dalam bentuk roti gulung serta red velvet cheesecake yaitu kombinasi kue red velvet dengan kue keju.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Merdeka.com -Cara bikin kue jahe kering yang enak dan gurih mudah dibuat. Kue jahe biasanya dihidangkan dalam hari besar tertentu, terutama perayaan Natal. Setiap Hari Raya Natal, seolah kue kering satu ini wajib dihidangkan di meja tamu.
Menyajikan kue jahe kering pada perayaan Natal tentu membuat suasana berkumpul keluarga semakin hangat. Selain enak, manis, dan gurih, bahan pembuatan kue jahe kering juga mudah ditemukan di pasaran.
Bagi Anda yang ingin menikmati cita rasa khas kue jahe kering, dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut cara bikin kue jahe kering yang merdeka.com lansir dari Cookpad:
2. Mixer dengan kecepatan sedang: butter margarine, brown sugar & gula pasir sampai lembut, masukan kuning telur, mix sampai rata.
3. Lalu masukan jahe parut & ayakan terigu, aduk dengan spatula sampai rata. Lalu digilas setebal 0.5 mm. cetak adonan, kemudian tata di loyang yang diolesi margarin & ditaburi terigu. Panaskan Oven 170'C
4. Cara membuat royal icing: kocok putih telur dengan whisker sampai berbusa, tambahkan air jeruk nipis, kocok rata & tidak berair lagi. Masukan gula halus, aduk rata.
5. Ambil 2 sdm & tambah pewarna hijau.
6. Ambil 3 sdm adonan & tambah pewarna merah, lalu masing-masing di masukkan ke dalam piping bag.
7. Kemudian semprotkan royal icing putih untuk mata & bibir. Lalu oven 20 menit. Kue siap dihidangkan.
Cara Bikin Kue Jahe Kering Sederhana
Bahan:
• 200 gr tepung terigu protein rendah
• 50 gr gula pasir
• 50 gr gula palem
• 30 gr tepung maizena
• 1 butir telur
• 1 sdm margarin, lelehkan
• 1 sdt baking soda
• 1 sdt jahe bubuk
• 1 sdt kayu manis bubuk
• 1/4 sdt garam
• Pewarna makanan putih
• 2 putih telur
• 50 gr gula putih/tepung
• 1 sdm madu
Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan kue, aduk merata dengan mixer. Tutup dengan plastic wrap atau penutup wadah, masukkan ke dalam kulkas paling tidak 5 jam.
2. Keluarkan dari kulkas dan uleni sebentar adonan, pipihkan dengan rolling pin dan cetak.
3. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama 7 menit, angkat dan biarkan hingga dingin.
4. Campur bahan dekorasi, hias kue dan biarkan hingga mengering.
3 dari 3 halaman
Cara Bikin Kue Jahe Gluten Free
cookpad.com
Bahan:
• 100 gram margarin
• 50 gr butter
• 1 butir kuning telur
• 200 gr tepung mocaf
• 30 gr tepung maizena
• saya 2 sdm jahe segar diparut
• 1/2 sdt kayu manis bubuk
• 1/2 sdt spekoek bubuk
Cara membuat:
1. Mix dengan speed rendah margarine + palm sugar/gula aren + gula castor hingga lembut dan berwarna pucat (sesuaikan mixer masing2).
2. Masukkan kuning telur, mix hingga rata.
3. Campur & ayak bahan kering, masukkan ke campuran margarine butter, aduk rata perlahan menggunakan spatula.
4. Masukkan adonan dalam wadah bertutup atau bungkus dengan plastic wrap, simpan dalam lemari es selama ±30-50menit (hingga adonan kokoh utk dicetak).
5. Cetak sesuai selera. Lalu, tata cookies di loyang yang sudah diberi margarine atau beralaskan baking paper. Beri jarak karena cookies akan sedikit mengembang.
6. Panggang dg suhu 160˚C selama 25 menit api atas bawah atau hingga bagian bawahnya kecoklatan.
7. Setelah matang, diamkan dalam loyang selama 10 menit agar lebih kokoh.
8. Lalu dinginkan di atas cooling rack. Simpan dalam wadah kedap udara.
Cara Bikin Kue Jahe Kering Renyah
Bahan:
• 110 gram tepung terigu protein rendah
• 2 tsp jahe bubuk
• 1/8 tsp kayu manis bubuk
• 50 gram butter
• 5 tbsp castor sugar
• 1 tsp baking powder double acting
• 30 ml madu
• 60 gr gula aren sisir
• 50 gr gula castor
Cara membuat:
1. Campur semua bahan menjadi satu kecuali madu. Aduk hingga tercampur rata.
2. Masukkan madu, uleni hingga kalis.
3. Untuk memudahkan pembentukan adonan, bentuk adonan menjadi lonjong. Bagi adonan menjadi 16 bagian. Susun di loyang yang sudah dialasi oleh baking paper. Bentuk cookies disesuaikan dengan selera.
4. Panggang cookies di suhu 170 derajat selama 15-18 menit. Angkat, angin anginkan sebentar. Saat baru diangkat cookies memang terlihat letoy, tapi beberapa saat kemudian cookies akan mengeras dengan sendirinya.
5. Simpan cookies di wadah kedap udara.
Cara Bikin Kue Jahe Kering Spesial
Bahan:
• 110 gram tepung terigu protein rendah
• 2 tsp jahe bubuk
• 1/8 tsp kayu manis bubuk
• 50 gram butter
• 5 tbsp castor sugar
• 1 tsp baking powder double acting
• 30 ml madu
Cara membuat:
1. Siapkan semua bahan.
2. Campur semua bahan menjadi satu, kecuali madu. Aduk hingga tercampur rata.
3. Masukkan madu, uleni hingga kalis.
4. Bentuk adonan menajdi lonjong. Bagi adonan menjadi 16 bagian. Susun di loyang yang sudah dialasi oleh baking paper.
5. Panggang cookies 170 derajat selama 15-18 menit. Angkat dan anginkan sebentar.
Surabaya, InfoPublik - Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUPP) Kabupaten Probolinggo memberikan pelatihan keterampilan pembuatan kue kepada 40 orang warga, selama dua hari (22-23/11/2022).
Kepala DKUPP Kabupaten Probolinggo Anung Widiarto mengatakan, pelatihan keterampilan pembuatan kue ini digelar dengan tujuan untuk mengembangkan minat dan motivasi masyarakat untuk terjun ke dunia wirausaha.
Serta, menumbuhkan wirausaha baru, memberikan pengetahuan dan ketrampilan dalam pengembangan tata kelola usaha, produksi dan pemasaran serta meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Probolinggo.
“Selain membuat suatu produk, lebih penting lagi kita harus memikirkan bagaimana cara kita dalam memasarkan produknya. Kita harus pintar-pintar memilih dari segi mana memasarkan produk, baik melalui offline maupun online,” katanya.
Dalam strategi pemasaran produk UKM, jelas Anung, seorang pelaku usaha harus mengetahui keinginan dari konsumen sehingga bisa menghadirkan produk yang diinginkan oleh para konsumen.
“Untuk itu perlu dilakukan evaluasi produk dengan cara melakukan inovasi demi mendapatkan produk terbaik. Salah satunya dengan memaksimalkan media digital sebagai sarana pemasaran online,” tegasnya.
Sementara anggota DPRD Kabupaten Probolinggo, Wahid Nurrahman, menyampaikan, saat ini usaha apa saja bisa maju asalkan orangnya bisa kreatif dan mempunyai inovasi.
Jadi jangan hanya mempunyai pandangan bisa membuat kue dan dijual begitu saja. "Sekarang sudah zamannya online. Manfaatkan media digital ini untuk memasarkan produk kue yang dihasilkan untuk bisa menarik konsumen,” ujarnya.
Wahid kemudian mencontohkan temannya yang awalnya hanya berjualan kue sederhana, tetapi sekarang sudah laris manis karena memanfaatkan media sosial dalam menawarkan produknya secara lebih luas.
Jadi dia berjualannya di rumah sambil berjualan secara online. Sekarang sudah banyak yang datang ke rumahnya. Dalam satu bulan, pendapatannya bisa melebihi gaji pegawai. Padahal hanya penjual kue.
"Padahal kalau dijual biasa, saya yakin tidak akan laku keras. Oleh sebab itu, seorang pengusaha harus bisa memanfaatkan media digital,” jelasnya.
Lebih lanjut Wahid mengharapkan dari puluhan orang yang dilatih ini seandainya pasca pelatihan malas memulai berusaha membuat kue dan menjualnya, minimal saat hari raya tidak perlu membeli kue. Karena sudah bisa membuat kue sendiri.
Sebenarnya banyak peluang di era sekarang, berusaha di rumah sambil berjualan dari rumah dengan memanfaatkan media online. Selama ini, dari hasil pelatihan itu jarang yang tidak jadi.
"Minimal nantinya 10 orang betul-betul bisa menjadi pengusaha. Kuncinya, harus ada kemauan dan semangat. Kalau masalah modal nanti bisa mengikuti,” katanya.(MC Diskominfo Prov Jatim/non-ern/toeb)
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber InfoPublik.id
Merdeka.com - Kue berbentuk organ intim banyak digemari oleh turis asing maupun lokal di Bali. Carlo Percuoco, salah satu penjual kue unik tersebut mengatakan, pengunjung tidak pernah sepi mendatangi toko kue miliknya yang terdapat di Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.
"Satu hari sekitar 100 orang yang berkunjung ke sini ada wisatawan asing dan lokal, iya mix," kata Carlo Percuoco, Selasa (22/11).
Dia menghias toko kue dengan interior serba pink. Atapnya dipenuhi bunga-bunga yang juga berwarna pink. Hingga lampu-lampunya pun diberi sentuhan flower.
Pria dari Italia yang tinggal di Australia itu menceritakan, toko kuenya mulai buka sejak tanggal 10 Oktober 2022 lalu. Dia mengatakan, ide membuat kue berbentuk alat kelamin berawal dari temannya di Australia yang juga menjual kue berbentuk serupa.
Sehingga dia memilih untuk membuka di Pulau Bali. Dia tidak menyangka bahwa kue berbentuk kelamin ini mulai digemari oleh para turis mancanegara maupun domestik.
"Jadi waktu itu saya punya teman di Australia dari Italia. Dia, punya shop seperti ini dan ditunjukkan makanannya waffle. Akhirnya, saya punya ide kenapa saya tidak buka seperti ini dan saya buka di Bali," imbuhnya.
Kendati demikian, sebelum membuka dia juga berkonsultasi dengan lawyer atau beberapa orang di pemerintahan apakah tidak masalah membuka kue seperti berbentuk alat kelamin. Karena dia takut bermasalah karena dia juga mengetahui adat istiadat di Indonesia.
2 dari 2 halaman
"Setelah mendapat persetujuan, akhirnya (saya) urus semua (persyaratan) dan dibuka shop ini," ungkapnya.
Dia menyebutkan, bahwa untuk konsep toko kuenya juga dibuat tidak vulgar tapi terlebih membuat pengunjung merasa nyaman dan lucu bila datang ke tokonya.
"Di sini everything is funny. Dan bentuk konsepnya agar lebih menghargai orang Indonesia untuk tempatnya jadi lucu, bagus dan orang datang ke sini tidak ingat lagi unsur vulgarnya," jelasnya.
Untuk harga kue dengan topping seperti coklat, kacang, saus karamel, saus maple, whipped cream hingga sprinkle Rp40 ribu.
"Untuk harga karena baru opening, iya terjangkau karena untuk promosi juga dan ini cukup murah," ujarnya.
Merdeka.com - Kue berbentuk organ intim banyak digemari oleh turis asing maupun lokal di Bali. Carlo Percuoco, salah satu penjual kue unik tersebut mengatakan, pengunjung tidak pernah sepi mendatangi toko kue miliknya yang terdapat di Jalan Kayu Aya, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.
"Satu hari sekitar 100 orang yang berkunjung ke sini ada wisatawan asing dan lokal, iya mix," kata Carlo Percuoco, Selasa (22/11).
Dia menghias toko kue dengan interior serba pink. Atapnya dipenuhi bunga-bunga yang juga berwarna pink. Hingga lampu-lampunya pun diberi sentuhan flower.
Pria dari Italia yang tinggal di Australia itu menceritakan, toko kuenya mulai buka sejak tanggal 10 Oktober 2022 lalu. Dia mengatakan, ide membuat kue berbentuk alat kelamin berawal dari temannya di Australia yang juga menjual kue berbentuk serupa.
Sehingga dia memilih untuk membuka di Pulau Bali. Dia tidak menyangka bahwa kue berbentuk kelamin ini mulai digemari oleh para turis mancanegara maupun domestik.
"Jadi waktu itu saya punya teman di Australia dari Italia. Dia, punya shop seperti ini dan ditunjukkan makanannya waffle. Akhirnya, saya punya ide kenapa saya tidak buka seperti ini dan saya buka di Bali," imbuhnya.
Kendati demikian, sebelum membuka dia juga berkonsultasi dengan lawyer atau beberapa orang di pemerintahan apakah tidak masalah membuka kue seperti berbentuk alat kelamin. Karena dia takut bermasalah karena dia juga mengetahui adat istiadat di Indonesia.
2 dari 2 halaman
"Setelah mendapat persetujuan, akhirnya (saya) urus semua (persyaratan) dan dibuka shop ini," ungkapnya.
Dia menyebutkan, bahwa untuk konsep toko kuenya juga dibuat tidak vulgar tapi terlebih membuat pengunjung merasa nyaman dan lucu bila datang ke tokonya.
"Di sini everything is funny. Dan bentuk konsepnya agar lebih menghargai orang Indonesia untuk tempatnya jadi lucu, bagus dan orang datang ke sini tidak ingat lagi unsur vulgarnya," jelasnya.
Untuk harga kue dengan topping seperti coklat, kacang, saus karamel, saus maple, whipped cream hingga sprinkle Rp40 ribu.
"Untuk harga karena baru opening, iya terjangkau karena untuk promosi juga dan ini cukup murah," ujarnya.
Jakarta, CNBC Indonesia - Tiada yang lebih mengecewakan dibandingkan dengan ditinggal suami yang pergi tak tahu ke mana. Itu yang terjadi pada Sri Hartini (61) yang ditinggal suaminya kabur sejak 13 tahun lalu. Sri yang akrab disapa Mama Ana pun akhirnya bekerja halal apapun guna menghidupi dirinya dan sang anak.
"Saya tinggal di sini sudah 21 tahun sehari-hari dorong kue karena saya bingung ditinggal suami. Suami sudah 13 tahun kabur tanpa arah ke mana tahu, tanpa pernah ngirim duit anaknya. Anaknya butuh sekolah, juga butuh hidup juga, ya saya bingung. Kuli nyuci sudah nggak kuat, jadi pembantu sudah nggak kepake, ya saya terpaksa dorong kue," ucap perempuan asal Klaten ini kepada tim berbuatbaik.id
Ditinggal separuh hati, Sri pun tak mau menyerah. Dia menyambung hidup dengan berjualan kue. Sayang baginya, terkadang selama berjualan pun banyak yang berhutang padanya. Namun apa mau dikata, kondisi orang yang berhutang pun sama sulit dengan dirinya. Alhasil Mama Ana pun tidak bisa memaksa orang-orang tersebut untuk membayar hutang mereka.
"Ya kadang-kadang Rp 60 ribu kadang Rp 50 ribu kan ada yang hutang pak, kadang 2 bulan (berhutang). Saya ngutangin, orang beli kue itu tidak kontan ambil dulu, ntar kalau suaminya gajian baru bayar. Apalagi anak yatim, nggak tega ya, saya utangin. Ada lah sehari kalau utang Rp 100 ribu kadang kadang Rp 50 ribu," tuturnya dia sedih.
Kemalangan pun tak bisa dihindari. Di usianya yang semakin senja, tak pelak kaki Mama Ana sering kaku dan sakit. Apalagi jika harus mendorong gerobak kuenya ke tanjakan atau turunan yang curam. Akibatnya, sering kali dia berhenti hanya sekadar memijit-mijit sebentar kakinya yang terasa perih.
Walau hidup dihimpit ekonomi, Mama Ana pun tak hilang peduli. Selain bermurah hati memberikan hutang kue kepada para papa, dia juga sering membagikan kue-kuenya ke pedagang ataupun fakir yang dia temui di jalan. Pada kesempatan kali ini, Mama Mama Ana pun tak mau melewatkan sedekah dengan menyumbangkan kue-kuenya untuk pengajian Maulid Nabi Besar Muhammad SAW ke panitia masjid.
"Saya nanti kan meninggal jadi hidup di dunia ini sementara nanti di sana yang dibawa kita pundak kanan amal kita. Kita walaupun miskin kita pengen sedekah juga, adanya cuma kue yang kita kasih kue. Misalkan orang mau minta, saya kasih, orang ngamen saya kasih. Misalkan orang pikul-pikul kalau belum laku saya iba dagangan saya mau habis dia belum laku saya kasih," ucapnya senang.
Kebahagiaan saat berbagi hendaknya tidak hanya dirasakan Mama Ana. Sahabat Baik pun bisa melakukan hal serupa dengan memberikan kebaikan kepada Mama Ana melalui donasi berbuatbaik.id. Dengan harapan, hidup Mama Ana semakin baik dan tidak lagi memaksakan tubuhnya berjualan keliling namun bisa membuka usaha di rumahnya.
Ayo peduli Mama Ana sekarang juga ya sahabat baik. Kabar baiknya, semua donasi yang diberikan seluruhnya akan sampai ke penerima 100% tanpa ada potongan. Kamu yang telah berdonasi akan mendapatkan notifikasi dari tim kami. Selain itu, bisa memantau informasi seputar kampanye sosial yang kamu ikuti, berikut update terkininya.
Jika berminat lebih dalam berkontribusi di kampanye sosial, #sahabatbaik bisa mendaftar menjadi relawan. Kamu pun bisa mengikutsertakan komunitas dalam kampanye ini.
Yuk jadi #sahabatbaik dengan #berbuatbaik mulai hari ini, mulai sekarang!
KORANSAKU- Kue tape keju atau biasa disebut cake tape keju adalah kue khas Indonesia. Kue ini teksturnya lembut dan rasanya sangat lezat. Bolu tape keju merupaka resep baru yang wajib dicoba. Selain rasanya yang lezat, cara membuatnya juga sangat mudah dan sederhana.
Untuk membuat kue ini anda hanya tinggal menyiapkan semua bahan yang dibutuhkan,kemudian ikuti langkah dan resep berikut ini, seperti yang dirangkum oleh Tim koransaku.com dari instagram@resepkuepilihan yang dikutip pada Selasa, 22 November 2022.
Cara membuat :
1. Buang sumbu tape, mixer/blender semua bahan A sampai benar-benar halus, sisihkan. (tape jangan ada air, bisa dilap air nya pakai tissue)
2. Campur & mixer semua bahan B hingga mengembang kental berjejak selama 15 menitan dgn speed tinggi. (step paling penting, adonan harus sampai putih, kental dan berjejak)
3. Setelah mengembang kental berjejak turunkan ke speed terendah, masukkan tape yg sudah dihaluskan, mixer asal rata saja sambil sesekali aduk pakai spatula spya tape tdk mengendap dibawah wadah
4. Kemudian tuang semua bahan C yg sdh diayak, tuang dalam 2 tahap. aduk menggunakan spatula hingga rata. (jgn overmix)
5. Masukkan butter yg telah dicairkan ,aduk balik dgn spatula hingga tercampur rata (jangan overmix karena kue bisa bantat)
6. Tuang adonan ke dalam loyang
Saya pakai loyang sekat tanpa sambung tidak perlu oles dan tanpa kertas baking
Beri topping sesuai selera
7. Oven dengan suhu 170 derajat celcius selama 40 - 45 menit pakai api atas bawah atau hingga matang sesuaikan dengan suhu oven masing2
Lakukan test tusuk Tunggu dingin, lalu keluarkan kue dari loyang
EDITORNEWS.ID - Kue tradisional merupakan salah satu warisan nenek moyang yang memiliki kelezatan tak lekang oleh zaman.
Selain rasa nya yang enak, kue tradisional memiliki warna-warni yang sangat beragam.
Warna yang digunakan berasal dari bahan alami, seperti warna merah dihasilkan dari buah bit, warna ungu dari ubi ungu, warna hijau dari daun pandan dan masih banyak lagi.
Jajanan pasar berwarna hijau memang terasa sedap dipandang mata, lantas apa saja kue tradisional yang berwarna hijau?
Kue satu ini cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia, dengan bentuknya yang bulat berwarna hijau, dengan isian gula merah, luarnya dibalut dengan kelapa membuat siapapun akan tertarik untuk memakannya.
2. Dadar Gulung
Jajanan khas dengan bentuk gulungan berwarna hijau dengan isian gula merah dan campuran parutan kelapa, terasa legit dan manis ketika dicoba.
PIKIRAN RAKYAT - Kue bronis, jenis cake yang memiliki tekstur padat dan berpori-pori ini sudah menjadi camilan kekinian.
Bronis juga kadang disebut kue bantat, karena tidak mengembang, seperti kue bolu pada umumnya. Kue ini juga lebih dikenal dibandingkan galendo.
Terlebih di kalangan milenial saat ini, banyak yang tidak kenal galendo, kudapan tradisional khas tatar galuh Ciamis.
Bahkan juga ada yang memandang sebelah mata karena kesan tradisional tersebut. Galendo dibuat dari ampas minyak kelapa. Kudapan ini punya beberapa nama, seperti blondo, tlendo, dan lainnya.
Bagaimana jadinya apabila kue milenial tersebut dipadu dengan kudapan tradisional galendo? Jadinya brolendo (bronisgalendo). Kue ini masih terbilang baru, bisa ditemukan di wilayah Ciamis.
Salah satu pembuatnya adalah Rian Aulia, pemilik UMKM Dapur Cool Kedai di wilayah Kecamatan Rancah.
Dia mengaku terinspirasi dari beragam camilan masa kini yang banyak beredar di masyarakat yang dipadu dengan kudapan tradisional.
Sebelum brolendo, memang sudah ada varian galendo yang dipadukan dengan cokelat, keju, dan lainnya.
Campuran gula dan susu menjadikan manis dan empuknya istimewa, sehingga Anda bisa gunakan resep kue bulan ini sebagai ide jualan kekinian yang menguntungkan.
KORANSAKU - Kue bingka adalah panganan khas kota Pontianak yang sudah melegenda. Kue bingka ini banyak diburu warga saat bulan suci Ramadhan. Selain enak kue bingka teksturnya lembut dan rasanya manis.
Nah, jika anda berencana ingin membuat kue bingka di rumah? Yuk simak resep cara membuatnya seperti yang telah dirangkum koransaku.com dari Instagram @kumpulanresepkuepraktis yang dikutip pada Jumat, 18 November 2022.
BAHAN A:
-7 lembar roti tawar
-500 ml santan agak kental atau susu cair
Cara:
Sobek- sobek roti, lalu rendam sebentar dengan 500 mili santan dalam mangkuk yang agak besar. Tekan-tekan roti dengan sendok sampai semua terendam
Penyelesaian:
Panaskan kukusan sampai airnya mendidih dan beruap banyak.
Tuang bahan B kedalam wadah yang berisi bahan A , aduk pelan sampai rata supaya rotinya tidak terlalu hancur. Tuang ke dalam loyang atau cetakan yang telah dioles margarin, alasi bagian bawahnya dengan kertas roti ( bisa pakai loyang kotak ukuran 20x20 cm ) Kukus kurang lebih 45 menit.
Keluarkan dari kukusan , biarkan sampai dingin dan set. Potong-potong sesuai selera.Satu resep bisa jadi 21-24 iris tergantung tebal tipisnya irisan. Setelah dipotong potong kue bisa dibungkus satu persatu dengan plastik opp ukuran 7x12 cm supaya kelihatan lebih cantik dan higienis.
Liputan6.com, Yogyakarta - Klepon merupakan kuliner tradisional yang tergolong sebagai jajanan pasar. Klepon memiliki rasa manis dengan tekstur lembut yang banyak disukai.
Umumnya, klepon berwarna hijau, bertabur kelapa muda parut yang gurih, dan berisi kinca atau gula merah cair. Ketika digigit, gula merah yang berada di bagian dalam klepon akan lumer dan meleleh di mulut.
Sensasi inilah yang membuat klepon menjadi salah satu jajanan tradisional yang cukup populer dan masih bertahan hingga kini. Mengutip dari uc.ac.id, klepon bukan sekadar memperkaya variasi kuliner Indonesia, melainkan juga menjadi salah satu warisan budaya Indonesia.
Klepon pun dinilai memiliki simbol dan makna identitas. Menilik dari sejarahnya, rupanya klepon punya sejarah yang panjang di dunia kuliner Indonesia.
Dalam buku 'Nostalgia Kue Tenong' karya Nimpuno, tertulis bahwa tekstur alot yang ada pada klepon akan diikuti rasa manis seiring klepon dikunyah. Hal ini dimaknai sebagai peristiwa sulit akan selalu menemui rasa manis di kemudian hari.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Diperkenalkan Imigran
Sementara itu, kue klepon diperkenalkan oleh imigran Indonesia kepada masyarakat Belanda sejak 1950-an. Tak heran jika klepon bisa dengan mudah ditemui di beberapa restoran Belanda, China, dan Indonesia, seperti yang disebutkan dalam buku 'Indisch Ieven in Netherland' karya J M Meulenhoff.
Penyebutan klepon di beberapa daerah di Indonesia pun mengalami perbedaan. Sebut saja di sekitar Sumatera, Sulawesi, dan Malaysia yang menyebut klepon dengan onde-onde. Sementara di daerah Jawa dan Bali biasa disebut klepon.
Perbedaan penyebutan ini kadang menimbulkan kesalahan persepsi dalam menyebut klepon. Pasalnya, di Jawa, onde-onde merujuk pada jajanan yang terbuat dari tepung ketan dengan taburan wijen. Tentu hal tersebut sangat berbeda dengan klepon, baik dari segi isian maupun metode pembuatan.
Adapun klepon termasuk kue basah yang tidak dapat disimpan berhari-hari. Dianjurkan untuk mengonsumsi klepon paling lama dua hari sejak jajanan pasar ini siap disantap.
Meski demikian, klepon masih bisa dipanaskan dengan cara dikukus sekitar lima menit agar teksturnya kembali kenyal. Namun, mungkin rasanya tidak akan seenak seperti saat pemasakan pertama.
URBANJABAR.COM- Bun mau bikin kue cincin atau kue ali? Mending buat sendiri dengan resep kue cincin ini. Dijamin bahan-bahannya sedikit serta cara membuatnya pun mudah.
Pasti para bunda di rumah masih menyukai kue cincin ini, apalagi bunda-bunda yang masih mengAsihi. Pasti kue cincin ini selalu dijadikan camilan manisnya.
Nah jika bunda-bunda menyukai kue cincin ini dan ingin makan kue cincin, mending membuatnya dengan resep kue cincin berikut ini.
Saat ini berjualan kue haruslah kreatif, bukan cuma dari sisi rasa makanan namun penyajiannya pun perlu diperhatikan. Semakin menarik kudapan yang dijajakan, maka semakin banyak orang yang tertarik untuk mencicipi santapan tersebut.
Oleh sebab itu, perhatikan lima tren memaksimalkan penampilan kue untuk bisnis berikut ini, biar bisnis kamu tetap bisa bersaing dan hidangan dapat diterima dengan baik.
Jika diperhatikan dengan seksama, saat ini aneka kue lebih banyak dijual dalam ukuran yang cukup kecil. Ini akan lebih menarik perhatian karena bisa dikonsumsi untuk satu atau dua orang saja per porsi tanpa takut kudapan basi sebelum dimakan habis.
Beberapa kue populer berukuran mungil yang akan dengan mudah kamu temui adalah burnt cheesecake, bento cake, dessert box, dan lain sebagainya. Porsi ini dianggap pas dan lucu walaupun dijadikan sajian untuk merayakan acara penting sekalipun.
2. Sistem slice cake cukup menguntungkan
ilustrasi mille crepe (unsplash.com/Jayden Sim)
Menjual kue dengan sistem slice cake akan cukup menguntungkan dan sangat populer saat ini. Kamu bisa menemukan satu porsi kue dengan potongan yang berbeda-beda sehingga kamu bisa mencicipi aneka makanan dan membeli dalam ukuran reguler saat suka dengan rasanya.
Sistem slice seperti ini sangat umum ditemukan di toko kue dan roti terkemuka. Biasanya jenis kue populer yang dijual per potong adalah mille crepes,red velvet, cheesecake, dan macam-macam kudapan terkenal lainnya. Selain itu, harganya pun lebih bersahabat daripada membeli dalam diameter reguler.
Memanjakan mata pelanggan dengan kombinasi warna-warna menarik pada penampilan kue adalah jurus jitu membuat suatu kudapan terasa istimewa. Kamu bisa memperhatikan di etalase toko kue dan roti, di mana setiap kudapan memiliki perpaduan warna yang simpel, heboh, dan klasik.
Jangan sungkan untuk melakukan riset pada kue yang kamu buat supaya penampilannya makin kece dan orang tertarik mencoba. Contohnya, strawberry shortcake yang menggunakan kombinasi warna putih dan merah, chocolate cake yang memakai gradasi warna cokelat, dan aneka kudapan lainnya.
Menggabungkan kue dengan aneka produk hits saat ini sangat sering dilakukan untuk menarik minat para pelanggan. Mulai dari dessert box hingga kue klasik seperti bolu tidak ketinggalan tren, makanya tidak heran jika semakin hari rasa makanan terus bertambah banyak.
Beberapa yang sangat sukses di pasaran adalah rasa biskuit Oreo dengan sensasi manis getir yang khas, Nutella sebagai rasa cokelat dengan sentuhan kacang, lalu ada Biscoff Lotus yang memberi pengalaman sensasi selai yang mengandung rempah. Kombinasi ini akan membuat orang semakin tertarik mencicipi kue yang kamu jual.
5. Topping perlu maksimal supaya kudapan makin memikat
ilustrasi aneka kue (unsplash.com/Pia Kamp)
Selain soal rasa, topping juga kerap mempengaruhi minat seseorang dalam membeli kue. Oleh sebab itu, banyak sekali makanan yang saat ini memiliki topping unik, seperti biskuit, permen, bahkan buah segar pun tersedia.
Memaksimalkan penampilan kue dari topping akan membuat banyak orang tertarik, namun pastikan komposisi antara kue dan topping seimbang. Ini dilakukan supaya rasa keseluruhan dari kudapan tersebut tetap maksimal dan tidak membuat enek.
Menarik perhatian pembeli kue bisa dilakukan dengan mempertahankan rasa yang lezat sekaligus memaksimalkan penampilan. Kamu bisa mempertimbangkan lima aspek di atas untuk mendulang sukses supaya kue tetap laris manis.
BERITASUKOHARJO.com - Sedang cari ide usaha untuk jualan? Ikuti saja resepkue yang akan dibahas di artikel ini, dijamin langsung ludes diborong pembeli.
Kue ini sangat cocok untuk jadi ide jualan entah itu dijual secara satuan atau jadi isian snack box. Pasalnya, selain rasanya yang enak dan super lembut, cara membuatnya sangat simple dan ekonomis.
Untuk membuat kue ini, kamu hanya memerlukan bahan utama seperti 2 butir telur, gula pasir, dan tepung terigu dan beberapa bahan pelengkap lainya.
Salah satu keistimewaan kenapa kamu wajib banget mencoba resepkue ini untuk ide jualan adalah karena satu resep ini bisa menghasilkan banyak kue dengan bahan yang sedikit.
Kue Ini Cocok Banget Jadi Ide Jualan Isian Snack Box, Simpel dan Ekonomis, Seketika Langsung Ludes Diborong - Berita Sukoharjo - Berita Sukoharjo Read More